Mahasiswa Unismuh Makassar Dikeroyok Dalam Kampus

Seorang mahasiswa Unismuh Makassar menjadi korban pengeroyokan oleh teman se kampusnya tanpa alasan yang jelas.
Mahasiswa Unismuh Makassar, Agustono, menjadi korban pengeroyokan di dalam kampusnya, Jumat 13 Desember 2019. (Foto: Tagar/Lodi Aprianto)

Makassar - Salah seorang mahasiswa bernama Agustono, 21 tahun, menjadi korban pengeroyokan oleh sekelompok Orang Tidak di Kenal (OTK) di lantai dua, Kampus Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar, Jalan Sultan Alauddin, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar, Sul-Sel, Jumat 13 Desember 2019.

Pria gondrong yang merupakan mahasiswa dari Fakultas Ekonomi, Jurusan Akuntansi Unismuh itu dikeroyok saat sedang asyik nongkrong di kantin Gedung Balai Sidang Unismuh Makassar.

Iya betul. Dia dikeroyok saat sedang duduk di kantin balai sidang lantai dua Unismuh.

Kasat Reskrim Polrestabes Makassar, AKBP Indratmoko mengatakan bahwa pengeroyokan kembali terjadi di kampus Unismuh Makassar. Kali ini menimpa Agustono, mahasiswa Fakultas Ekonomi. Dia dikeroyok sekelompok mahasiswa yang diduga dari Fakultas Tehnik.

"Iya betul. Dia dikeroyok saat sedang duduk di kantin balai sidang lantai dua Unismuh," kata Indratmoko kepada Tagar.

Peristiwa penganiayaan ini terjadi sekitar pukul 15.30 WITA. Mulanya, Agustono tengah duduk di kantin bersama rekannya yang lain dan tiba-tiba datang salah seorang mahasiswa memperingatkan korban agar menghindar dan meninggalkan area kantin karena banyak anak tehnik.

Saat itu, Agustono sempat mencoba untuk menghindar dan meninggalkan lokasi itu. Tapi, saat ingin meninggalkan lokasi, tiba-tiba datang empat orang mahasiswa dan langsung mencegatnya sembari melakukan pemukulan.

Korban mengalami luka lebam pada jidat, luka samping pelipis sebelah kiri, sakit pada pinggang dan bajunya robek bagian belakang.

"Korban awalnya lagi duduk, dan ada anak tehnik datangi korban sambil bertanya anak pahalaki? korban jawab iye, kalau begitu tolong sembunyikan atribut ta karena banyak anak tehnik dibelakangta. Tapi saat korban ingin bergeser, tiba-tiba langsung dipukul," bebernya.

Agustono pada saat itu sempat berusaha untuk menyelamatkan diri, tapi ia terus dikepung oleh sekelompok mahasiswa dan terus dipukuli. Dan beruntung, beberapa mahasiswa lainnya cepat melerai dan menyelamatkan Agustono.

"Korban mengalami luka lebam pada jidat, luka samping pelipis sebelah kiri, sakit pada pinggang dan bajunya robek bagian belakang," jelas dia.

Hingga saat ini, aparat kepolisian Polrestabes Makassar sementara melakukan penyelidikan terhadap kasus ini untuk menangkap pelaku penganiayaan di kampus Unismuh Makassar. []

Baca juga:

Berita terkait
SPBU di Makassar Diduga Cemari Sumur Warga
Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di jalan AP Pettarani kota Makassar diduga mencemari air sumur warga.
Pemuda di Makassar Cabuli Gadis Remaja
Gadis remanja di kota Makassar menjadi korban pencabulan seorang pemuda di salah satu wisma di kota Makassar. Ini kronologinya
Kepingan Duka Mantan Agen Abu Tours di Makassar
Dua tahun kasus penipuan haji dan umrah Abu Tours berlalu. Pahitnya dirongrong hutang dan ancaman jemaah masih menghantui mantan agen travel.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.