Lagi Musim! Inilah 6 Manfaat Jeruk Mandarin Bagi Kesehatan

Jeruk mandarin dapat menjadi sumber alami berbagai vitamin, mineral, dan antioksidan yang penting bagi kesehatan tubuh. Berikut manfaatnya.
Jeruk Mandarin. (Foto: Tagar/iStock)

Jakarta - Menurut Balai Penelitian Tanaman Jeruk dan Buah Subtropika, terdapat beberapa varietas jeruk mandarin yang terkenal di seluruh dunia, antara lain clementine algeria, dancy tangerine, freemont, murcott, ponkan, oseola, dan robinson.

Berdasarkan kandungan yang dimilikinya, jeruk mandarin dapat menjadi sumber alami berbagai vitamin, mineral, dan antioksidan yang penting bagi kesehatan tubuh. Berikut adalah beberapa manfaat dan khasiat yang bisa Anda rasakan dengan mengonsumsi jeruk mandarin.


1. Memperkuat tulang

Selain tinggi kandungan vitamin, jeruk mandarin juga memiliki beragam mineral penting, seperti kalium, kalsium, dan magnesium yang membantu memperkuat dan menjaga kesehatan tulang.

Magnesium yang diperoleh melalui makanan salah satu manfaat yang paling utama adalah membantu penyerapan kalsium dan vitamin D dalam tubuh. Kedua vitamin dan mineral ini dapat membuat tulang Anda semakin kuat dan padat.


2. Mencegah pertumbuhan sel kanker

Dikutip dari American Institute for Cancer Research, jeruk mandarin mengandung dua senyawa antioksidan yang dapat mencegah pertumbuhan sel kanker, yakni beta karoten dan beta kriptoxantin. Kedua senyawa antioksidan ini juga menghasilkan warna jingga pada jeruk mandarin dan jenis buah sitrus lainnya.

Studi menyebutkan bahwa kandungan antioksidan, seperti beta karoten dan beta kriptoxantin dalam jeruk mandarin bermanfaat untuk menangkal radikal bebas. Radikal bebas dapat berdampak buruk bagi tubuh, salah satunya memicu pertumbuhan sel kanker.


3. Melancarkan sistem pencernaan

Jeruk mandarin memiliki kandungan serat yang penting untuk melancarkan sistem pencernaan. Bahkan, jeruk mandarin mengandung dua jenis serat yang penting bagi tubuh Anda, yakni serat yang larut air dan serat yang tidak larut air.

Manfaat serat sebagai salah satu kandungan jeruk mandarin adalah membantu menyerap air, melunakkan, dan meningkatkan massa tinja sehingga dapat melancarkan buang air besar.


4. Mengurangi risiko batu ginjal

Batu ginjal adalah sebuah kondisi terbentuknya endapan keras dari mineral dan garam yang terjadi di dalam ginjal. Penderita batu ginjal akan mengalami rasa sakit yang luar biasa pada perut bawah hingga pangkal paha, apabila batu-batu ini menuju ureter saat buang air kecil.


5. Menurunkan kadar kolesterol

Jeruk mandarin adalah camilan yang sehat dan aman untuk Anda konsumsi sehari-hari karena nol kandungan kolesterol. Bukan hanya itu, serat tinggi pada jeruk mandarin juga memiliki khasiat untuk menurunkan kadar kolesterol tinggi dalam tubuh.

Menurunkan kadar LDL atau kolesterol jahat dalam aliran darah memiliki potensi besar mencegah Anda dari risiko serangan jantung dan stroke.


6. Menurunkan tekanan darah tinggi

Sejumlah studi mengatakan, konsumsi buah-buahan tinggi serat dapat menurunkan tekanan darah tinggi, mencegah peradangan, dan membuat kondisi tubuh Anda jauh lebih sehat. Selain tinggi kandungan serat, manfaat jeruk mandarin juga terdapat pada kandungan kalium atau potassium.

Dikutip dari American Heart Association, kalium dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi dengan mengurangi kelebihan sodium atau garam melalui urine. Kalium juga dapat membantu meredakan ketegangan pada dinding pembuluh darah Anda. []

Berita terkait
5 Manfaat Diet Keto Untuk Kesehatan Tubuh
Diet ini juga banyak dimanfaatkan untuk menurunkan berat badan.
5 Manfaat Bernyanyi bagi Kesehatan
Terdapat bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa bernyanyi dapat memberikan banyak manfaat bagi tubuh dan pikiran.
10 Manfaat Kopi Bagi Kesehatan
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa peminum kopi memiliki risiko stroke 20% lebih rendah.
0
Setahun Bekerja Satgas BLBI Sita Aset Senilai Rp 22 Triliun
Mahfud MD, mengatakan Satgas BLBI telah menyita tanah seluas 22,3 juta hektar atau senilai Rp 22 triliun setelah setahun bekerja