KPU Kota Medan Bakar Ribuan Surat Suara

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Medan, Sumut, memusnahkan sebanyak 5.312 surat suara rusak, dengan cara dibakar.
KPU Kota Medan memusnahkan surat suara yang rusak. (Foto: Tagar/Andi Nasution)

Medan - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Medan, Sumut, memusnahkan sebanyak 5.312 surat suara rusak, dengan cara dibakar pada Selasa, 8 Desember 2020.

Komisioner KPU Medan Divisi Program, Data dan Informasi, Nana Miranti mengakui pemusnahan surat suara rusak menjelang pemungutan pada Rabu, 9 Desember 2020.

Tinggal beberapa lagi yang harus dituntaskan, seperti daftar pemilih yang harus ditempel di TPS

"Perincian 21 surat suara dalam kondisi baik, hanya tidak dipergunakan karena kebutuhan di masing-masing TPS sudah terpenuhi. Kemudian sisanya dalam kondisi rusak. Rusaknya dalam beberapa macam. Ada yang rusak karena terlipat, ada yang potongan kertasnya tidak sesuai, ada yang degradasi warna, dan ada yang koyak," ujar Nana melalui telepon seluler.

Logisitik KPU MedanKPU Kota Medan mendistribusikan logistik Pilkada Medan 2020. (Foto: Tagar/Andi Nasution)

Untuk penyaluran logistik, sambungnya, seperti bilik sudah selesai, alat pelindung diri sudah selesai, dan kotak suara sudah semuanya terdistribusi.

Baca juga: 

"Tinggal beberapa lagi yang harus dituntaskan, seperti daftar pemilih yang harus ditempel di TPS. Alhamdulillah sudah 99 persen logistik terdistribusi. Tinggal 1 persen lagi lah, untuk finishing-nya saja. Sebelum sore hari, ini sudah bisa dituntaskan," jelasnya.

Untuk pelaksanaan pilkada kali ini, tambah Nana, pihaknya menerapkan protokol kesehatan ketat. Dan dia mengimbau warga untuk tidak perlu was-was datang ke TPS. []

Berita terkait
Pilkada Depok 9 Desember, Purnomo Belum Dapat Undangan KPU
Ketua Relawan Sohib Bang Pradi Kota Depok, H Purnomo menyatakan bahwa dia dan keluarganya belum menerima undangan ke TPS 9 Desember 2020.
Jelang Pilkada, KPU Bantul Distribusikan Logistik
Menjelang pemungutan suara Pilkada Bupati Bantul 2020 Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupten Bantul mengadakan pendistribusian logistik.
Kalah di PTTUN Medan, KPU Sergai Tunggu Arahan Pusat
KPU Serdang Bedagai masih menunggu respon KPU RI soal putusan PTTUN, termasuk mengajukan banding ke Mahkamah Agung.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.