KPK Disarankan Periksa Jakpro Terkait Polemik Formula E

Kelompok Satgas Pemburu Koruptor kembali melakukan aksi teatrikal di depan Kantor Jakpro, Jakarta Pusat, Jumat, 18 November 2022.
Lokasi sirkuit balap Formula E akan dilaksanakan di Ancol, Jakarta Utara. (Foto: Tagar/Formula-E)

TAGAR.id, Jakarta - Kelompok Satgas Pemburu Koruptor kembali melakukan aksi teatrikal di depan Kantor Jakpro, Jakarta Pusat, Jumat, 18 November 2022.

Koordinator aksi Ali Ibrahim mengatakan pihaknya mendesak agar kasus dugaan korupsi Formula E yang kini ditangani oleh penyidik KPK segera dituntaskan.

“Sengaja kami sambangi kantor Jakpro, karena sudah 4 bulan lebih sejak balapan mobil listrik sudah melewati garis finish, tapi hingga sekarang laporan pertanggungjawaban keuangan tak kunjung disampaikan Jakpro ke publik,” kata Ali Ibrahim seperti dikutip Tagar dari Pojoksatu.

Ali juga meminta KPK juga segera memeriksa pihak dari Jakpro guna mempertanggungjawabkan adanya dugaan tindak pidana korupsi Formula E.

“KPK harus bisa segera panggil para petinggi Jakpro karena banyak keanehan di sini,” tegas Ibrahim.

Selain itu, para aktivis juga meminta agar Pj. Gubernur DKI, Heru Budi Hartono, kembali mengevaluasi total kinerja Jakpro yang saat ini tengah berpolemik.

“Jakpro selaku penyelenggara jangan cuma bisa klaim untung saja, tapi mana progres LPJ nya. LPJ Formula E makin gelap,” paparnya.[]

Berita terkait
Status Hukum Lukas Enembe Segera Ditentukan KPK
Tindakan lanjutan ini akan dilakukan saat lembaga antirasuah selesai menganalisis hasil pemeriksaan kesehatan Lukas Enembe.
KPK Pegang 50 Keterangan Saksi di Kasus Korupsi Lukas Enembe
Keterangan para saksi itu telah dituangkan KPK dalam berkas penyidikan Lukas Enembe.
Ketua KPK dan Tim Dokter Akan Terbang ke Papua Periksa Kesehatan Lukas Enembe
Anggota Dewas KPK Albertina Ho mengatakan tidak mempermasalahkan terkait rencana Ketua KPK menemui Lukas Enembe tersebut.
0
KPK Disarankan Periksa Jakpro Terkait Polemik Formula E
Kelompok Satgas Pemburu Koruptor kembali melakukan aksi teatrikal di depan Kantor Jakpro, Jakarta Pusat, Jumat, 18 November 2022.