Kesembuhan Pasien Covid di Sulsel Tertinggi Nasional

Provinsi Sulawesi Selatan salah satu daerah yang tingkat kesembuhan pasien terjangkit positif Covid-19 paling tinggi secara nasional.
Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah. (Foto: Dok Tagar/Muhammad Ilham)

Makassar - Provinsi Sulawesi Selatan salah satu daerah yang tingkat kesembuhan pasien terjangkit positif Covid-19 paling tinggi dari seluruh provinsi yang ada di Indonesia.

Kalau kita lihat tingkat kesembuhan Sulsel ini paling tinggi tingkat kesembuhan.

Hal ini diungkapkan Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah, yang mengatakan Provinsi Sulawesi Selatan daerah tingkat kesembuhan pasien Covid-19 tertinggi dari daerah yang lainnya di Indonesia.

"Kalau kita lihat tingkat kesembuhan Sulsel ini paling tinggi tingkat kesembuhan. Dari segi keuangan, kita paling irit. Karena tidak hambur-hamburkan uang untuk beli alat kesehatan," kata Gubernur Sulsel, Senin 27 Juli 2020.

Penggunaan anggaran Covid-19 dari 24 provinsi di Indonesia, kata Nurdin, hanya Sulsel yang paling irit penggunaan anggaran penanganan virus Corona. Hal itu diketahui setelah Nurdin mengikuti rapat terbatas bersama 24 gubernur se-Indonesia yang menyampaikan penggunaan angaran penanganan Covid-19.

"Hampir semua gubernur menyampaikan pendapatannya menurun. Tapi Sulsel Alhamdulillah kita kelola dengan baik. Pendapatan kita dari tahun lalu justru naik sedikit," ujarnya.

Gubernur Sulsel juga menjelaskan naiknya angka positif Covid-19 di Sulsel, dikarenakan gencarnya tim kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan, melakukan rapid test, PCR hingga tes swab terhadap warga yang pernah melakukan kontak dengan orang-orang yang terjangkit virus.

"Semakin banyak kita melakukan tes maka semakin masif kita mendapatkan penyebaran virus di masyarakat. Maka semakin banyak masyarakat yang kita selamatkan. Angka positif kita naik, karena tes semakin masif kita lakukan," katanya. []

Berita terkait
Janda 40 Tahun di Bone Sulsel Dilamar Rp 100 Juta
Janda 40 tahun di Desa Lea, Kecamatan Tellu Siattinge, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan dilamar seorang duda dengan mahar Rp 100 juta. Ini kisahnya
Pria Gantung Diri Gegerkan Warga Takalar Sulsel
Seorang pria di Takalar Sulsel ditemukan gantung diri di sebuah pondok kandang ayam, hingga kini motif pria tersebut bunuh diri belum diketahui
Idul Adha, MUI Sulsel Imbau Patuhi Protokol Kesehatan
MUI Sulsel mengimbau masyarakat untuk tetap patuh pada protokol kesehatan yang berlaku saat hari raya Idul Adha.
0
Massa SPK Minta Anies dan Bank DKI Diperiksa Soal Formula E
Mereka menggelar aksi teaterikal dengan menyeret pelaku korupsi bertopeng tikus dan difasilitasi karpet merah didepan KPK.