Jadi Menteri, Segini Total Kekayaan Bahlil Lahadalia

Lahir dari keluarga yang kurang mampu memaksa Bahlil untuk bekerja serabutan demi membiayai uang kuliahnya.
Menteri Investasi Bahlil Lahadalia. (Foto: Tagar/Instagram@bahlillahadalia)

Jakarta - Bahlil Lahadalia lahir di Banda, Maluku pada 7 agustus 1976 dari pasangan Lahadalia dan Nurdjani. Setelah keluarganya pindah ke Fak-fak, Papua Barat. Bahlil muda melanjutkan pendidikan di SMEA YAPIS Fakfak. 

Lulus SMEA kemudian merantau ke Jayapura untuk masuk pada Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Port Numbay. Lahir dari keluarga yang kurang mampu memaksa Bahlil untuk bekerja serabutan demi membiayai uang kuliahnya.

Selama di perkuliahan Bahlil aktif berorganisasi, bahkan sempat dipercayai menjadi Ketua Senat mahasiswa di era reformasi. Selain itu ia juga turut aktif pada Himpunan mahasiswa Islam (HMI) yang pada akhirnya Bahlil ditarik sebagai Bendahara Umum PB HMI. Setelah menyelesaikan pendidikan S2nya di Universitas Cendrawasih. 

Kemudian dia memutuskan untuk masuk dalam dunia usaha dengan membentuk usaha bersama teman-teman jaringan HMI di Jakarta. Disana Bahlil menjabat sebagai Direktur Wilayah PT Primatama Cipta Niaga, sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang konsultan keuangan berbasis teknologi informasi.

Namun setahun berjalan, tepatnya pada tahun 2003. Bahlil memutuskan mundur dari perusahaan tersebut lalu mendirikan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang pengolahan kayu.

Hingga akhirnya Bahlil berhasil memiliki Holding yang terdiri dari 10 perusahaan dan memiliki lebih dari 2000 karyawan yang bekerja pada perusahaan-perusahaan yang tersebar di Maluku Utara, Papua dan Sulawesi Tenggara.

Pada tahun 2015 Bahlil terpilih sebagai ketua Himpunan pengusaha muda Indonesia (Hipmi) periode 2015-2019. Pada akhir masa jabatannya, Bahlil turut aktif menjadi tim kampanye Jokowi-Ma'ruf. Dia bersama rekan-rekan pengusahanya mendirikan kelompok relawan yang diberi nama Relawan pengusaha muda nasional (Repnas).

Seiring terpilihnya Jokowi menjadi Presiden, Bahlil kemudian dipercaya menjabat sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) pada 23 Oktober 2019. Dua tahun menjabat, tepatnya pada 28 april 2021. Bahlil kemudian resmi dilantik oleh Presiden Jokowi sebagai Menteri Investasi Indonesia.

Berdasarkan data Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dilaporkan Bahlil pada 31 Desember 2020. Bahlil memiliki total kekayaan sebesar Rp 300 miliar, yang terdiri dari 18 aset tanah dan bangunan, tersebar di kota Jayapura, Gianyar, Jakarta, dan Sragen. 

Total aset tersebut bernilai Rp282 miliar. Bahlil juga tercatat memiliki 3 unit mobil yang bernilai Rp 171 juta, surat berharga senilai Rp 2 miliar serta kas dan setara kas berjumlah Rp 15,9 miliar. Dalam laporan tersebut menjelaskan bahwa Bahlil tidak memiliki hutang.[]


(Agung Bukit)

Baca Juga:

Berita terkait
Jadi Kapolri, harta Kekayaan Jenderal Listyo Sigit Prabowo Cuma Segini
Sigit juga memiliki alat transportasi 1 unit Mobil Toyota Fortuner tahun 2018 yang nilainya mencapai Rp 320 juta.
Ini Dia Jumlah Harta Kekayaan The Real Crazy Rich Indonesia Dato’ Sri Tahir
Pada saat masih muda, Tahir dijuluki sebagai pengusaha ulet yang memiliki berbagai jenis usaha.
Jadi Gubernur Jawa Timur, Ini Total Harta Kekayaan Khofifah Indar Parawansa
Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara, Khofifah memiliki harta kekayaan senilai Rp 24 miliar.
0
Parlemen Eropa Kabulkan Status Kandidat Anggota UE kepada Ukraina
Dalam pemungutan suara Parlemen Eropa memberikan suara yang melimpah untuk mengabulkan status kandidat anggota Uni Eropa kepada Ukraina