Iwan Fals Minta Parpol Bagikan Masker Virus Corona

Iwan Fals meminta agar parpol segera membagikan masker untuk rakyat, seperti halnya membagikan kaos kampanye saat musim pemilihan umum atau Pemilu.
Iwan Fals. (Foto: Instagram/iwanfals)

Jakarta - Penyanyi lawas Iwan Fals secara gamblang menyindir partai politik (Parpol) yang terlihat lengah dan terlihat seolah-olah tidak mau tidak mau campur tangan dengan persoalan pandemi virus Corona. Ia meminta agar parpol segera membagikan masker untuk rakyat, seperti halnya membagikan kaos kampanye saat musim pemilihan umum atau Pemilu.

Hal itu disampaikan pelantun lagu Wakil Rakyat tersebut melalui akun Twitter miliknya @iwanfals yang dibagikan pada Kamis, 19 Maret 2020.

Iwan FalsIwan Fals sindir partai politik yang lengah soal virus Corona. (Foto: Twitter/iwanfals)

Iwan membagikan sebuah foto berlatar kuning yang berisikan kalimat menyindir para partai politik yang terlihat lengah dalam penanggulangan virus Corona.

"Waktu musim Pileg, semua partai sanggup bagi-bagi kaos merek partai dan caleg, walau ralyat tidak butuh. Sekarang saat rakyat butuh 1 masker saja, tidak ada partai yang sanggup memberi," tulisan cuitan tersebut.

Menurut pengakuan pelantun lagu Bento itu ungkapan itu dia dapat di media sosial Facebook. Tapi dia enggan menyebut nama yang mengunggah. Setelah membacanya, ternyata ia setuju dengan kalimat tersebut.

"ini dapet dari fb, tak pikir2 iya juga ya," cuit Iwan Fals.

Tak disangka, postingan Iwan itu menuai komentar dari ketua Bidang Hukum dan Advokasi DPP Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean yang mengatakan jika Partai Demokrat sejak awal telah memiliki niat yang serupa.

"Bung, masker itu tak bisa dicetak di tukang sablon. Masa yg gini seorang Iwan Fals ga paham? Demokrat sdh merencanakan seluruh DPD dan DPC bagi masker, tp maskernya ga ada. Anda punya?" kata Ferdinand di kolom komentar.

Iwan FalsMusisi legendaris Tanah Air Iwan Fals. (Foto: Instagram/iwanfals)

Tak hanya itu, ada juga yang membalas cuitan Iwan Fals dengan berita atau informasi soal politikus dan partai yang bagi-bagi masker di tengah pandemi Corona. Ada pula yang mengadakan penyemprotan disinfektan.

"ni Bang Iwan Fals @iwanfals, semua telah bergerak termasuk kami @DPP_PKB," ucap akun @Sukirman sembari menyematkan foto berita terkait pembicaraan.

Hal serupa dilakukan pemilik akun @aditianoegroho yang membalas cuitan dengan membagikan potongan foto berita yang berjudul,"Kisah Legislator PSI cari Masker Buat Warga, Berburu Online".

Baca juga: Iwan Fals Doakan Jokowi Kuat Hadapi isu Virus Corona

Melihat respon itu, Iwan langsung melayangkan cuitan baru yang menyebut bahwa banyak juga partai politik yang peduli.

"eh gak juga ding, ternyata ada beberapa partai yg peduli juga ding...tuh..." cuit Iwan Fals.

Berita terkait
Atta Halilintar Donasikan Duit YouTube Atasi Corona
Atta Halilintar berniat untuk mendonasikan uang penghasilan YpuTube-nya untuk pencari nafkah melawan virus corona (Covid-19).
Soal Corona, Addie MS Ajak Masyarakat Tak Berlebihan
Musisi Addie MS mengajak masyarakat untuk tidak merespon secara berlebihan terkait temuan dua WNI terinfeksi virus corona.
2 Sutradara Bicara Dampak Corona Bagi Film Indonesia
Dua sutradara, yakni Hanung Bramantyo dan Jeihan Angga bicara mengenai dampak virus corona yang memukul kancah perfilman di Indonesia.
0
Indonesia Akan Isi Kekurangan Pasokan Ayam di Singapura
Indonesia akan mengisi kekurangan pasokan ayam potong di Singapura setelah Malaysia batasi ekspor daging ayam ke Singapura