Hewan Kurban di Aceh Barat Mulai Dicek Kesehatan

Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Aceh Barat melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap hewan kurban menjelang hari raya Idul Adha.
Pemeriksaan lapak pedagang hewan kurban dalam memastikan menerapkan protokol kesehatan. (Foto: Antara/Achmad Irfan)

Aceh Barat – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat, melalui Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Aceh Barat melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap hewan kurban menjelang hari raya Idul Adha 1441 Hijriah.

Kepala Bidang Peternakan Dinas Perkebunan dan peternakan Kabupaten Aceh Barat Marwan mengatakan sejauh ini pihaknya hanya melakukan pengecekan kesehatan pada hewan kurban nantinya. 

“Kami dari dinas hanya pengawasan masalah penyakitnya saja, jadi sebelum hewan kurban dipotong kita lakukan pemeriksaan kesehatan hewan kurban,” kata Marwan kepada Tagar, Sabtu, 25 Juli 2020.

Kami dari dinas hanya pengawasan masalah penyakitnya saja.

Meski sedang dilanda pandemi Covid-19, Menurut Marwan, pelaksanaan kurban Idul Adha tahun ini tetap dilakukan seperti biasanya, hanya saja yang berbeda penyesuaian dengan mengikuti protokol kesehatan.

“Nanti akan ada petugas kesehatan hewan dari masing-masing kecamatan yang ada di Meurebo, Woyla, Arongan, Kampung Keramat dan Kaway XVI, disitu ada petugas kami untuk mengecek kesehatan ternak untuk kurban,” katanya. []

Baca juga:

Berita terkait
Warga Aceh Tamiang Ditemukan Tewas di Dalam Parit
Sorang warga Kabupaten Aceh Tamiang, Aceh ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa di dalam parit di areal perkebunan kelapa sawit.
Pengendara Nakal Kena Tilang di Abdya Aceh
Polisi lalu lintas menilang sejumlah pengendara nakal di Aceh Barat Daya, Aceh.
MPU Aceh Bolehkan Gelar Salat Idul Adha
MPU Aceh menyebutkan pelaksanaan ibadah salat Idul Adha di Aceh tetap dilaksanakan meski di tengah pandemi Covid-19.
0
Tinjau Lapak Hewan Kurban, Pj Gubernur Banten: Hewan Kurban yang Dijual Dipastikan Sehat
Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar meninjau secara langsung lapak penjualan hewan kurban milik warga di Kawasan Puspiptek.