Hery-Heri Unggul Survei Pilkada Manggarai, Ini Kata Pengamat

Hasil survey Populi Center di Pilkada Manggarai NTT, pasangan Hery-Heri unggul dari petahana, Deno-Kemelus. Ini penjelasannya
Wempy Hadir, Pengamat Politik Nasional. (Foto: Tagar/Dok. Pribadi)

Ruteng - Jelang pelaksanakan Pilkada Manggarai 9 Desember mendatang, sejumlah lembaga survei sudah melakukan riset untuk mengetahui hasil sementara dukungan masyarakat. Salah satunya lembaga Populi Center.

Data yang diperoleh Tagar, hasil survei Populi Center di Pilkada Manggarai pada 29 September hingga 8 Oktober 2020, tingkat elektabilitas diungguli oleh pasangan Herybertus Nabit-Heribertus Ngabut (Hery-Heri) yakni capai 48 persen sementara pasangan Deno Kamelus dan Victor Madur (Deno-Madur) meraih angka 34,5 persen dari 800 responden dan margin of eror 3,9 persen.

Dari 12 kecamatan yang ada, pasangan Hery-Heri berhasil unggul pada delapaan Kecamatan yakni Langke Rembong, Satamese, Satarmese Barat, Satarmese Utara, Ruteng, Rahong Utara, Cibal Barat dam Reok Barat.

Kalau calon lebih dari dua, maka besar peluang Deno Madur untuk menang karena ada alternatif lain.

Sementara pasangan Deno Madur ungguli di tiga Kecamatan yakni Cibal, Reok dan Wae Rii. Sedangkan Kecamatan Lelak hasilnya seri.

Menanggapi itu, salah satu pengamat politik nasional Wempy Hadir mengatakan, tingkat popularitas calon bupati dan wakil bupati tidak selalu berbading lurus dengan tingkat elektabilitas.

Hal itu kata dia sesuai dengan hasil survei Pilkada Manggarai yang dilakukan lembaga survei Populi Center, tingkat popularitas diungguli pasangan Deno Madur yakni Deno Kamelus 94,9 persen dan Victor Madur 90 persen.

Sedangankan tingkat popularitas Herybertus Nabit capai 90,1 persen sementara Heribertus Ngabut 84,1 persen.

"Saya melihat hasil survey, tingkat popularitas Deno-Madur tak berbanding lurus dengan tingkat elektabilitas," katanya kepada Tagar, Jumat 6 November 2020.

Dikatakan, sesuai hasil survei, salah satu alasan rendahnya tingkat elektabilitas pasangan Deno Madur karena job approval yang rendah dan faktor kejenuhan.

Menurut Wempy, dalam kurun waktu tersisa ke depan. Pasangan Deno Madur yang merupakan petahana sangat sulit untuk merubah kepercayaan publik.

"Indikatornya satu, karena job approvalnya Deno Madur itu rendah banget, kalau itu bagus maka dia punya peluang untuk memenangi pertarungan. Karena rumus sederhana seorang petahana itu adalah job approval" katanya.

Selain itu, menurut Wempy keuntungan pasangan Hery-Heri dalam Pilkada Manggarai karena hanya ada dua pasangan calon. Sehingga semua masyarakat yang tidak puas dengan kinerja Deno Madur akan beralih ke pasangan Hery-Heri.

Banyaknya partai pengusung dan tokoh juga menjadi salah satu alasan pasangan Hery-Heri mendapatkan banyak dukungan masyarakat.

"Itu keuntungan Hery-Heri. Kalau calon lebih dari dua, maka besar peluang Deno Madur untuk menang karena ada alternatif lain," katanya.

Namun menurut dia, hasil survei bisa saja berubah ketika masing-masing pasangan calon menggunakan strategi pamungkas menjelang hari pencoblosan.

Namun, presentase yang cukup jauh menurut dia membuat pasangan Deno Madur cukup sulit mengalahkan pasangan Hery-Heri. Apalagi hasil survei pasangan Deno Madur trendnya cendrung menurun.

Hal itu kata dia dilihat dari hasil survei Populi Center pada Desember 2019, Hery-Heri  42,8 persen. Dan mengalami kenaikan pada surveri terakhir yakni 48 persen. Sementara pasangan Deno Madur cendrung menurun, Pada Desember 2019 hasilnya 35,3 persen sedangkan pada Oktober 2020 hasilnya 34,3 persen.

"Hasilnya bisa berubah, tapi saya kira cukup sulit untuk Deno Madur. Karena trendnya cendrung menurun," katanya.

Namun ia berharap agar ada lembaga lain juga yang publikasikan hasil survei Pilkada Manggarai untuk menjadi data pambanding hasil survei yang dilakukan Populi Center.

"Makanya untuk keseimbangan informasi, pasangan Deno Madur itukan sudah lakukan survei menggunakan lembaga Indikator yang merupakan lembaga nasional juga. Maka sebaiknya didorong agar pasangan Deno Madur jugaa mempublikasikan hasilnya. Publik juga membutuhkan itu, yang penting lembaganya kredibel," katanya. []

Berita terkait
Heri Ngabut Akhirnya Memenuhi Syarat di Pilkada Manggarai
Bakal calon Wakil Bupati Manggarai Heribertus Ngabut resmi mendapatkan SK pensiun sebagai ASN.
Heri Ngabut Terancam TMS di Pilkada Manggarai, Ini Penyebabnya
Jika tak menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pensiun, calon Wakil Bupati Manggarai, Heri Ngabut terancam TMS di Pilkada Manggarai.
Kader Golkar Diminta Menangkan Hery-Heri di Pilkada Manggarai
Kader partai Golongan Karya (Golkar) diminta solid menangkan pasangan Hery-Heri di Pilkada Manggarai.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.