Gembong Primadjaya Bakal Pertahankan Indonesianisme IA ITB

Gembong Primadjaya mengatakan dirinya bakal mempertahankan indonesianisme ikatan alumni institut teknologi Bandung (IA ITB).
Gembong Primadjaya, Calon Ketua IA ITB. (Foto:Tagar/Gembongprimadjaya)

Jakarta - Gembong Primadjaya mengatakan dirinya bakal mempertahankan Indonesianisme ikatan alumni institut teknologi Bandung (IA ITB). Hal tersebut dia sampaikan pada acara press gatherng, Senin, 16 Februari 2021. 

"Indonesianisme perlu dipertahankan karena sesuai dengan visi misi saya, ini merupakan wadah bagi alumni untuk mengkanalisasi optimalisasi karya-karya yang dihasilkan," kata  Gembong. 

Dengan memberikan wadah bagi teman-teman yang melakukan inovasi dan research tadi sehingga IA ITB bisa mempertemukan agar bermanfat bagi masyarakat luas

Menurut Gembong Indonesianisme merupakan salah satu program yang dibangun oleh ikatan alumni untuk memberikan panggung bagi alumni-alumni yang berhasil menginovasi produk dan research dan juga menghasilkan karya seni yang bisa ditampilkan dalam event-event Indonesianisme. Event tersebut akan mempertemukan place market dengan prodak-prodak yang dihasilkan. 

Event tersebut juga diharapkan bakal menjadi salah satu jalur bertemunya alumni yang inovatif dengan alumni lain yang berasal dari kalangan swasta dan kalangan industriawan. Mengingat network yang dimiliki secara individual akan menjadi lebih luas dan terbuka lewat organisasi. 

"Dengan memberikan wadah bagi teman-teman yang melakukan inovasi dan research tadi sehingga IA ITB bisa mempertemukan agar bermanfat bagi masyarakat luas," tutupnya. []

Baca juga:

Berita terkait
Infografis: Visi Misi Gembong Primadjaya Calon Ketua Ikatan Alumni ITB
Gembong Primadjaya calon Ketua Ikatan Alumni Institut Teknologi Bandung periode 2021-2025 dengan nomor urut 3. Ini visi misi Gembong Primadjaya.
Alumni Muda Dukung Gembong Primadjaya Jadi Ketua IA-ITB
Gembong Primadjaya bersyukur tim suksesnya diisi oleh alumni muda yang mendukungnya sebagai calon Ketua IA ITB 2021.
Dukung GAR ITB Laporkan Din Syamsuddin dan ASN Radikal ke Dewan Etik
Ini bukan soal Din Syamsuddin semata. ASN yang dibayar dengan uang rakyat justru menyerang negara Pancasila, pecat saja. Saya dukung GAR ITB.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.