Gajimu Selalu Habis? Cobalah dengan 5 Cara Ini

Cara-cara di bawah ini bisa membantumu mulai berkembang secara finansial sehingga kamu bisa mulai mencapai tujuan keuangan:
Stres karena keuangan (Foto: Pexels/Tima Miroshnichenko)

Jakarta - Saat kamu hidup dari gaji ke gaji, kamu terus-menerus berjuang untuk memenuhi kebutuhan atau kehabisan uang sebelum akhir bulan. Hal ini bisa membuatmu stres karena tidak pernah cukup untuk menutupi semua tagihan dan membeli barang-barang yang dibutuhkan atau diinginkan setiap bulan.

Saat hidup dari gaji ke gaji, kamu tidak akan bisa maju secara finansial. Kamu mungkin tidak dapat menangani saat ada di situasi darurat. Seringkali, akhirnya kamu mengeluarkan banyak uang dan menambah utang setiap bulannya. 

Cara-cara di bawah ini bisa membantumu mulai berkembang secara finansial sehingga kamu bisa mulai mencapai tujuan keuangan:


Belajarlah dengan Anggaran

Hal terbesar yang bisa kamu lakukan adalah belajar menganggarkan secara efektif. Siapa pun bisa menuliskan anggaran bulanan. Namun, menuliskan anggaran dan tetap berpegang padanya adalah dua hal yang sama sekali berbeda. Saat menganggarkan secara efektif, kamu bisa melacak pengeluaran dan berhenti menghabiskan uang saat tidak ada uang.

Anggaran yang benar-benar berfungsi mempunyai semua pengeluaranmu di dalamnya. Kamu tidak akan terkejut saat pajak mobil jatuh tempo atau saat kamu membayar premi asuransi. Anggaran juga bisa menangani tagihan yang berfluktuasi, seperti tagihan AC yang lebih tinggi.

Ini menjadi langkah terbesar yang bisa dilakukan untuk berhenti hidup dari gaji ke gaji. Selain itu, bisa menghindari pengeluaran yang berlebihan dan berakhir tidak ada sisa uang di penghujung bulan.


Mengurangi Pengeluaran

Setelah menetapkan anggaran, kamu perlu mengurangi pengeluaran. Langkah ini bisa menyisihkan uang untuk melunasi utang-utangmu atau bisa memasukannya ke tabungan dana darurat. 

Setelah terbebas dari utang, kamu akan lebih banyak uang untuk dibelanjakan setiap bulan. Selanjutnya, kamu perlu menemukan cara untuk menabung di setiap kategori, seperti biaya makanan, hiburan, sampai liburan. Saat menjadi lebih baik dalam menabung, kamu bisa menemukan lebih banyak cara untuk menabung, seperti memulai investasi.

Kunci untuk mengurangi pengeluaran adalah menantang diri sendiri untuk menghabiskan lebih sedikit per minggu untuk beberapa kategori pengeluaran. Misalnya, menghemat serratus ribu untuk makanan atau jumlah yang sesuai dengan anggaran. Jika kamu mengurangi secara bertahap, akan lebih mudah dikelola dan lebih mungkin untuk berhasil.


Sisihkan Uang Setiap Bulan

Cara lain untuk berhenti hidup dari gaji ke gaji adalah mempunyai uang di bank. Kamu bisa melakukannya dengan menyisihkan uang dari setiap gaji. Untuk dana darurat awal, kamu harus mempunyai jumlah yang setara dengan gaji satu bulan.

Setelah terbebas dari utang, kamu bisa mulai membangun dana darurat lebih besar. Salah satu aturan praktis yang baik untuk dana darurat adalah menyimpan uang yang setidaknya bisa mencukupi biaya tiga sampai enam bulan. Dana darurat ini menjadi kunci untuk berhenti hidup dari gaji ke gaji.

Saat mempunyai biaya yang bisa menutupi kebutuhan selama setahun, kamu akan merasa lebih siap jika terjadi sesuatu yang tidak terduga. Jika bisa menyisihkan beberapa ratus ribu setiap gajian, kamu akan lebih percaya diri dalam mengelola keuangan. Pastikan kamu tidak akan tergoda untuk mengambil uang tabungan.


Terbebas dari Utang dan Berhenti Menggunakan Kartu Kredit

Hal lain yang bisa kamu lakukan adalah terbebas dari utang. Utang-utangmu akan memakan sebagian dari setiap gaji dan menahanmu untuk melakukan hal-hal yang diinginkan. 

Logikanya. kamu tidak akan keluar dari utang jika kamu masih menggunakan kartu kredit. Kamu harus berhenti menggunakan kartu kredit sampai benar-benar terbebas dari utang. Ini bisa membantumu untuk mengendalikan dan memantau pengeluaranmu.

Hindari mengambil pinjaman mobil atau jenis pinjaman lain sampai kamu bisa melunasi semua utang. Dana darurat bisa menutupi perbaikan mobil dan biaya tak terduga lainnya sehingga kamu tidak perlu bergantung pada kartu kredit. Kamu bisa mengambil pekerjaan paruh waktu jika ingin cepat melunasi utangmu.


Jangan Mengandalkan Bonus

Saat perusahaan tempatmu bekerja menawarkan bonus reguker, kamu mulai mengandalkan bonus sebagai bagian dari anggaran. Karena bonus bukan penghasilan tetap, kamu tidak boleh bergantung pada bonus untuk menutupi pengeluaranmu. Sebagai gantinya, kamu harus membuat rencana pengeluaran untuk bonusmu. Kamu bisa menggunakannya untuk melunasi utang atau memasukkannya ke dana darurat.

Nah, itulah beberapa cara agar kamu tidak terus-menerus hidup dari gaji ke gaji setiap bulannya. Jika masih berada di situasi seperti itu, sudah saatnya kamu memperbaiki keuanganmu dan bisa mulai dengan cara-cara di atas. Dengan situasi keuangan yang lebih sehat, kamu tidak perlu stres karena kehabisan uang. Mengelola keuangan bisa mengamankan finansialmu di masa depan dan mencapai tujuan keuanganmu.[]


(Retno Ayuningrum)

Baca Juga:

Berita terkait
6 Cara Analisis Fundamental Saham yang Perlu Anda Ketahui
Analisis fundamental akan memberikan informasi seperti kinerja perusahaan, persaingan perusahaan, industry, dan keadaan ekonomi makro maupun mikro.
Ini Cara Mengetahui Kamera Tersebunyi di Kamar Penginapan
Setelah melakukan serangkaian cara di atas dan berhasil menemukan kamera tersembunyi, tamu bisa melaporkannya ke agen pemesanan.
4 Tips Menabung di Kehidupan Sehari-Hari
Dengan menabung, keuanganmu bisa menjadi lebih stabil. Kamu tidak perlu takut jika terjadi di situasi keuangan yang sulit.
0
Massa SPK Minta Anies dan Bank DKI Diperiksa Soal Formula E
Mereka menggelar aksi teaterikal dengan menyeret pelaku korupsi bertopeng tikus dan difasilitasi karpet merah didepan KPK.