Dinobatkan Sebagai Mi Terenak, Ini Alasan Indomie Disukai Banyak Orang

Selain rasa dan harganya yang terjangkau, tentu masih ada beberapa alasan lain yang membuat Indomie disukai banyak orang.
Ilustrasi - Indomie Dinobatkan Sebagai Mi Terenak. (Foto: Tagar/Ist)

TAGAR.id, Jakarta - Indomie menjadi salah satu brand mi instan yang punya banyak penggemar di Indonesia bahkan dunia. Rasa gurih dan autentik selera Indonesia, dengan aroma yang khas, cocok di lidah masyarakat. 

Tak hanya diakui oleh orang Indonesia, perlahan tapi pasti, kelezatan mi instan yang telah ada sejak tahun 1972 ini pun telah merambah hingga ke luar negeri

Selain rasa dan harganya yang terjangkau, tentu masih ada beberapa alasan lain yang membuat Indomie disukai banyak orang. Nah, simak berikut alasan indomie disukai banyak orang.

1. Mudah Dimasak

Yap, seperti mi instan pada umumnya, Indomie sangat mudah untuk dimasak, tak membutuhkan waktu lama untuk menyajikannya, bahkan tak sampai lima menit mi instan terenak ini udah siap untuk disantap.

Selain itu, kenikmatan cita rasa Indomie menjadi inspirasi bagi beberapa orang untuk menciptakan aneka sajian lezat yang terbuat dari brand mi instan asli Indonesia ini.

2. Banyak Pilihan Rasa

Indomie dikenal sebagai salah satu brand mi instan yang punya banyak varian rasa. Mulai dari rasa mi goreng original, ayam bawang, hingga berbagai rasa lain yang menggambarkan cita rasa makanan dari berbagai daerah. 

Menariknya, Indomie juga selalu menyajikan cita rasa yang mirip dengan rasa asli makanannya. Misalnya saja varian Indomie Soto Lamongan yang rasanya tak jauh berbeda nikmatnya dari Soto Lamongan yang ada di restoran Indonesia. Varian rasa terbaru dari Indomie adalah Ramen Series, dengan cita rasa otentik Ramen Jepang, terdiri dari 3 rasa, yaitu Tori Miso, Shoyu, dan Takoyaki.

3. Cocok Dikasih Topping Apa Saja

Indomie tak hanya nikmat disantap dengan cara direbus atau digoreng, brand mi instan dari Indofood ini juga cocok disajikan dengan aneka topping. 

Mulai dari yang paling sederhana saja, tambahan telur ceplok, sayur, dan cacahan cabai. Topping itu sudah cukup untuk meningkatkan kenikmatan sepiring Indomie.

4. Mudah Ditemukan Dimana-mana

Di Tanah Air, Indomie merupakan makanan yang mudah ditemukan dimana-mana, alias tidak sulit untuk membelinya di warung-warung terdekat. Tak mengherankan, Indomie layak mendapatkan predikat sebagai mi pemersatu bangsa.

Dengan banyaknya keunggulan, membuat Indomie makin digemari banyak orang dari berbagai kalangan. Apalagi sejak awal kemunculannya pada tahun 1972, Indomie tak pernah lelah menemani keseharian masyarakat Indonesia dengan rasa-rasa baru yang ditawarkan.

Tahun demi tahun berlalu, variasi dan inovasi pun rasa tak henti diluncurkan untuk memanjakan lidah pecinta Indomie. Mulai dari cita rasa khas Nusantara, hingga cita rasa kekinian yang digemari milenial. 

Tak mengherankan, hingga kini Indomie pun semakin dicintai oleh masyarakat, bahkan seluruh pecinta Indomie bisa disebut sebagai brand ambassador karena ikut menyebarkan kelezatan Indomie dari waktu ke waktu. []

Berita terkait
Simple dan Praktis! Indomie Jadi Pilihan Wajib Bagi Traveler saat Berpergian
Beberapa tahun terakhir Indomie menjadi salah satu makanan yang sangat populer di kalangan traveler. Simak ulasannya.
Fakta Unik Indomie, Mie Instan Asal Indonesia yang Melegenda
Indomie berhasil mengkreasikan banyak cita rasa khas Nusantara yang dihadirkan dalam sebungkus mie instan. Berikut fakta uniknya.
Viral Es Krim Indomie Goreng, Begini Penjelasan Direktur PT Indofood Sukses Makmur
Munculnya es krim Indomie ini bermula dari unggahan Direktur PT Indofood Sukses Makmur, Tbk Axton Salim pada Sabtu, 1 April 2023.
0
Dinobatkan Sebagai Mi Terenak, Ini Alasan Indomie Disukai Banyak Orang
Selain rasa dan harganya yang terjangkau, tentu masih ada beberapa alasan lain yang membuat Indomie disukai banyak orang.