Cuaca Buruk Akibatkan Banjir dan Longsor di Cianjur

Hujan lebat di Cianjur akibatkan longsor sehingga melumpuhkan jalur Menuju Selatan Cianjur
Alat berat bersihkan longsoran di Cianjur, Jawa Barat. (Foto: Tagar/Muhammad Ginanjar).

Cianjur - Akibat Hujan deras di sejumlah wilayah di Kabupaten Cianjur Jawa Barat, mengakibatkan banjir dan longsor di beberapa tempat bahkan longsoran yang terjadi di Kecamatan Cibeber sampai menutupi akses lalu lintas yang akan menuju Cianjur selatan dan sebaliknya.

“Terjadi longsor, tepatnya di kampung Sarogol, Desa Salagedang, Kecamatan Cibeber, sampai menutup ruas jalan,” kata Sekretaris BPBD Cianjur, Mokhamad Irfan Sofyan. Kamis (malam), 19 Maret 2020.

Irfan menyebutkan, akibat material longsoran yang menutupi ruas jalan, mengakibatkan jalur di Kecamatan Cibeber lumpuh, sehingga tidak bisa dilalui kendaraan. Ia pun mengkoordinasikan kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi dan Kabupaten. ” langsung Dua alat berat dari Dinas PUPR sudah diterjunkan, Excavator dan satu alat berat lain, untuk membersihkan longsoran,” kata Irfan.

Ia menambahkan, jika pengerjaan terkendala dikarenakan kondisi yang masih hujan lebat. Menurut Irfan longsor tersebut tidak menimbulkan korban jiwa hanya menutupi akses jalan.” Mudah-mudahan ini bisa cepet selesai, tapi masih hujan,” ungkap Irfan.

Ia menuturkan, longsor di Cibeber terjadi pada pukul 17.30 WIB, ketika sedang diguyur hujan lebat. “Selain longsor juga mengakibatkan banjir akibat Sungai Cikondang yang jebol, ini laporan dari ratana langsung dari lokasi,” tutur Irfan.

Selain di Cibeber kata Irfan, longsor juga terjadi di beberapa wilayah, diantaranya kampung giri mekar, Desa Cisaranten, Kecamatan Cikadu dan Gunung manik desa cimenteng kecamatan campaka.” Untuk di lokasi Cikadu masih menunggu informasi dari Retana setempat, karena lokasinya cukup jauh,” pungkasnya.

Sementara di lokasi, Kabagops Polres Cianjur, Kompol Warsito, mengatakan, arus lalu lintas dialihkan sementara ke jalur alternatif, melalui jalan ke arah situs Gunung Padang. “Ada jalur alternatif lain, tapi jaraknya cukup jauh.” ungkap Warsito.

Sementara Camat Cibeber Ali Akbar mengatakan, jika titik tersebut sering mengalami longsor, Ia juga mengupayakan untuk menanam pohon agar tidak terjadi longsor kembali.” Ya ini jalur utama menuju Selatan, Dalam dua bulan terakhir, ini yang kelima kalinya, antisipasinya kita akan tanam pohon,” ujar Ali Akbar. []

- Muhammad Ginanjar

Berita terkait
Drainase Cianjur Buruk, Banjir Bandang Rendam Ratusan Rumah Warga
Drainase Cianjur buruk, banjir bandang rendam ratusan rumah warga. "Pembangunan trotoar yang menyempitkan jalan membuat Cianjur rawan banjir,” kata Iskandar.
0
Pemimpin G7 Janjikan Dana Infrastruktur Ketahanan Iklim
Para pemimpin dunia menjanjikan 600 miliar dolar untuk membangun "infrastruktur ketahanan iklim" perang Ukraina juga menjadi agenda utama