Bawa 994 Turis, Kapal Pesiar Merapat di Sabang

Kapal Pesiar Ms. Seabourn Ovation berbendera Bahamas kembali mengunjungi Sabang, Aceh.
Kapal Pesiar Ms. Seabourn Ovation berbendera Bahamas kembali mengunjungi Sabang, Aceh. (Foto: Tagar/Istimewa)

Banda Aceh - Kapal Pesiar Ms. Seabourn Ovation berbendera Bahamas kembali mengunjungi Sabang, Aceh. Kapal yang dinakhodai Kapten Betten Stig ini bersandar di Pelabuhan Badan Pengusahaan Kawasan Sabang (BPKS), Rabu 18 Desember 2019 pagi.

Berdasarkan salinan surat yang diterima Tagar dari PT Pelayaran Nasional Indonesia Cabang Lhokseumawe, Kapal Pesiar Ms. Seabourn Ovation tiba di Sabang pada pukul 07.00 WIB pagi tadi.

Surat itu ditujukan kepada Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan, Pelabuhan BPKS Sabang, Kesehatan Pelabuhan, Kantor Imigrasi Sabang dan Bea Cukai. Dalam surat itu juga disebutkan bahwa kapal ini mengangkut wisatawan.

Deputi Komersil dan Investigasi BPKS, Agus Salim menyebutkan, saat tiba di Sabang seluruh wisatawan disambut dengan tarian khas Aceh. Di sana, tour travel yang dipimpin Cruise Asia juga hadir dengan menawarkan paket-paket wisata.

Tujuan selanjutnya dari Sabang menuju ke Port Klang Malaysia.

Selama kurang lebih sembilan jam di Sabang, para wisatawan pun mengunjungi sejumlah objek wisata di pulau paling ujung Barat Indonesia itu. Hal ini tentunya berdampak langsung pada para penyedia jasa transportasi dan paket wisata lainnya di kota itu.

“Alhamdulillah dampak langsung ekonomi dari kunjungan kapal terasa bagi jasa transportasi, kuliner, fashion, dan jasa wisata lainnya,” tutur Agus.

Kapal Persiar SabangKapal pesiar yang dinahkodai Kapten Betten Stig tersebut menempuh perjalanan dari Trincomalee, Sri Lanka dengan membawa 569 orang penumpang dan 425 ABK. (Foto: Tagar/Istimewa)

Kepala Pelabuhan BPKS Sabang Zulkarnaini Abdullah mengatakan, sebelum merapat ke Pulau Weh, kapal pesiar tersebut menempuh perjalanan dari Trincomalee, Sri Lanka dengan membawa total sebanyak 994 orang turis mancanegara dan Anak Buah Kapal (ABK).

"Mereka tadi sandar di pelabuhan BPKS pukul 07.00 WIB," kata Zulkarnaini.

Dia mengatakan kapal pesiar MS Seabourn Ovation itu memiliki panjang 179,76 meter dengan lebar 28 meter, serta memiliki bobot 41,865 Gross Register Tonage (GRT). Kedatangan kapal pesiar tersebut ke Sabang dalam rangka kunjungan wisata.

"Tujuan selanjutnya dari Sabang menuju ke Port Klang Malaysia, pada pukul 16.00 WIB, hari ini juga," katanya.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Sabang, Faisal mengatakan penyambutan turis asing tersebut dilakukan dengan tarian tradisional Aceh serta pengalungan bunga untuk kapten sebagai tanda penghormatan untuk tamu.

"Setelah penyambutan mereka turun dari kapal untuk keliling ke objek-objek wisata di Kota Sabang dengan menggunakan transportasi yang ada seperti becak, mobil rental, dan angkutan umum," ujar Faisal. []

Berita terkait
Warga Aceh Singkil Resah DBD, Fogging Habis Biaya
Warga Pulo Sarok, Kecamatan Singkil, Aceh Singkil, Aceh meminta pihak Dinas Kesehatan setempat melakukan fogging secara menyeluruh.
Sensasi Berburu Batu Akik Aceh Menyusuri Sungai
Gemstone, salah satu nama komunitas pecinta batu akik di Kota Subulussalam, Aceh, tampak masih begitu eksis hingga saat ini.
Menelusuri Panorama Gua Sarang di Sabang
Pulau yang letaknya di paling ujung barat Indonesia, pulau Sabang, benar-benar surganya destinasi wisata, salah satunya gua Sarang.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.