Anggota TNI di Maluku Hilang saat Melaut

Anggota TNI di Maluku hilang saat melaut. Sampai saat ini belum ditemukan. Begini kronologi hilangnya TNI tersebut.
Tim Rescue Pos SAR Namlea dan anggota Polisi Air Polda Maluku tengah melakukan rapat sebelum mencari anggota TNI yang hilang saat melaut di perairan Desa Waifusi, Kabupaten Buru Selatan, Maluku.(Foto: Tagar/Muhammad Jaya)

Ambon - Anggota TNI berpangkat kopral dua bernama Comarudin Walli dilaporkan hilang saat melaut di perairan Desa Waifusi, Kabupaten Buru Selatan, Maluku, Selasa, 16 Juni 2020 pukul 13.00 WIT.

Hingga Rabu, 17 Juni 2020, anggota Koramil 1506-02/Leksula yang bertugas sebagai Babinsa Nalbesi itu, belum juga ditemukan.

Korban berpamitan kepada Kaka Kandungnya, bersama nelayan yang lain untuk pulang mendahului, tetapi sampai saat ini korban belum kembali dan lost Kontak.

"Korban gunakan Long Boat. Hingga saat ini masih dalam pencarian setelah hilang kontak. Anggota TNI itu, bernama Comaridin Walli," ujar Muslimin Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Ambon saat dihubungi Tagar, Rabu 17 Juni 2020.

Muslimin menjelaskan, korban saat itu, hendak pergi memancing di Rompong sekitar perairan Desa Waefusi berjarak kurang lebih 18.22 NM dari Desa Waefusi.

Saat mancing, korban yang sedang bersama kerabatnya itu berpamitan pulang lebih awal.

"Korban berpamitan kepada Kaka Kandungnya, bersama nelayan yang lain untuk pulang mendahului, tetapi sampai saat ini korban belum kembali dan lost Kontak," katanya.

Tim Rescue Pos SAR Namlea kemudian menggunakan Rescue CAR, dan tim menuju desa Waefusi dengan perlengakapan Rubber Boat serta alat pendukung lainnya untuk mencari korban.

Selain Tim Rescue Pos Sar Namlea, mereka juga dibantu Koramil Namrole, PolAir Namlea dan Masyarakat atau keluarga korban setempat.

"Cuaca Hujan Ringan, disertai Angin Timur Tenggara, dan tinggi gelombang 2.5 sampai 4 meter," kata Muslimin. []

Berita terkait
Korban Jiwa Tenggelamnya Longboat di Perairan Maluku
Basarnas Ambon, Maluku menemukan tiga penumpang dengan rincian dua selamat dan satu meninggal dunia di Perairan Desa Tamedan, Ambon Maluku.
Dipukul, Istri di Maluku Tikam Suami Hingga Tewas
Kesal karena dipukul, seorang istri warga Desa Mepa, Kecamatan Leksula Kabupaten Buru Selatan Maluku menikam suaminya hingga tewas.
Unggah Konten Porno di Medsos, Pria Maluku Ditangkap
Tim Cyber Ditreskrimsus berhasil menangkap DPO yang menggugah konten porno ke akun media sosial Facebook dan Instagram.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.