AHM Hadirkan Warna Terbaru CBR150R Tricolor

Selain meluncurkan CBR600RR Tricolor, AHM juga menghadirkan varian warna terbaru CBR150R Tricolor dan CBR250RR Tricolor.
Kehadiran varian warna Tricolor ini semakin memperkuat karakter Total Control pada kedua motor sport Honda. (Foto:Tagar/AHM)

Jakarta - Selain meluncurkan CBR600RR Tricolor, AHM juga menghadirkan varian warna terbaru CBR150R Tricolor dan CBR250RR Tricolor. Kehadiran varian warna Tricolor ini semakin memperkuat karakter Total Control pada kedua motor sport Honda yang memiliki desain agresif, lincah saat bermanuver, serta berperforma tinggi di kelasnya masing-masing.

Paduan warna legendaris Tricolor telah menjadi ikon sejak puluhan tahun lalu sebagai representasi kekuatan teknologi balap yang dimiliki Honda. 

Bermula pada keikutsertaan Honda pada ajang balap legendaris Isle of Man TT di tahun 1959 dengan mesin yang didominasi warna merah. Pada sekitar tahun 1970, pebalap Honda pun mulai memperkenalkan kombinasi tiga warna merah, biru, dan putih pada baju balapnya.

Pada 1973, sepeda motor pertama Honda yang menggunakan paduan warna merah, biru, dan putih tersemat pada Honda CB750 yang digunakan pada ajang Daytona 200 mile di Amerika Serikat. 

Evoluasi berlanjut, hingga pada 1980 era warna Tricolor semakin mendunia. Sepeda motor Honda dengan warna ikonik merah, putih, dan biru makin banyak dijumpai pada ajang balap dan menjadi simbol kekuatan balap Honda, mulai dari World GP 1979 dan Honda XR500R yang berhasil menjuarai Reli Paris-Dakkar 1982.

Terinpirasi dari semangat balap yang terus kami miliki untuk menghadirkan teknologi balap berperforma tinggi, warna Tricolor kini diaplikasikan pada beragam sepeda motor Honda berperforma tinggi yang dipasarkan di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. []

Baca juga:

Berita terkait
Pihak Honda Harap Insentif Fiskal Bantu Industri Otomotif
Pemerintah resmi memberi insentif fiskal berupa pembebasan pajak barang mewah (PPnBM) untuk pembelian mobil baru.
Honda HR-V Generasi Ketiga Siap Meluncur 18 Februari 2021
Honda mengumumkan peluncuran produk mobil barunya, HR-V generasi ketiga pada 18 Februari 2021 mendatang.
Honda Jazz Tabrak Truk di Aceh, Satu Penumpang Tewas
Seorang remaja berinisial RM, 16 tahun, tewas di tempat setelah Honda Jazz yang ditumpanginya menabrak truk di Lhokseumawe, Aceh.
0
Kesengsaraan dalam Kehidupan Pekerja Migran di Arab Saudi
Puluhan ribu migran Ethiopia proses dideportasi dari Arab Saudi, mereka cerita tentang penahanan berbulan-bulan dalam kondisi menyedihkan