5 Cara Agar Sukses Menjadi Investor

Dalam belajar mengenai saham Anda harus mencari informasi yang akurat dan dapat dipercaya.
Ilustrasi. (Foto: Tagar/Ist)

Jakarta - Perlu Anda ketahui bahwa sebagai seorang investor seharusnya Anda mempertimbangkan historical data dan prospek ke depan dari perusahaan tempat Anda membeli saham. Disini, Anda harus menjalankan investasi saham tanpa membedakan dengan investasi atau bisnis lainnya. Mengapa? Karena semua hal yang sehubungan dengan investasi memerlukan sikap bijaksana dalam mengelola dan menghasilkan profit.

Jika diingat-ingat lagi, investasi memiliki makna instrumen saham yang menjadi bentuk peningkatan ekonomi yang cukup menguntungkan. Tapi dengan catatan Anda sudah tahu cara menjalankannya dan yang paling utama adalah semua istilah-istilah dalam investasi saham. 

Investasi saham bisa dimulai dari membeli saham milik perusahaan yang go public alias emiten. Cara ini dapat membuat investor mendapatkan target capital gain yang jumlahnya sebesar nilai saham yang dialokasikan.

Jika berbicara soal resiko sebenarnya dalam investasi, investor lah yang menjadi resiko itu sendiri. Karena ketika Anda masuk ke dalam dunia investasi, maka resiko juga akan mendampingi proses Anda untuk mendapatkan keuntungan. Di posisi ini Anda sebenarnya hanya perlu membuat strategi untuk mengelola resiko guna meminimalisir kerugian dan mengoptimalkan keuntungan.

Nah, disinilah ilmu saham berperan penting untuk memadai diri Anda agar menjadi investor cerdas dan siap menghadapi situasi bursa yang dinamis dan banyak tantangan. Tapi dalam belajar mengenai saham Anda harus mencari informasi yang akurat dan dapat dipercaya. Mulai belajar dari website hingga kepada orang terdekat yang sudah profesional dalam menjalankan investasi.

Agar Anda bisa sukses dalam menjalankan investasi, maka bisa coba menerapkan beberapa cara yang bisa Anda dapatkan dari belajar ilmu saham. Apa saja? Perhatikan beberapa poin berikut.


1. Memahami investasi saham

Kesalahan terbesar yang seringkali dialami investor pemula adalah tidak benar-benar memahami apa itu investasi saham. Beli atau bermain saham adalah bagian paling vital dalam proses berinvestasi.

Karena saham merupakan bukti kepemilikan pada suatu perusahaan. Dengan membeli saham tersebut artinya pemegang saham pada suatu perusahaan akan menyerahkan pengelolaan kepada manajemen profesional.


2. Intip Reksa Dana

Dengan cara mengintip reksadana, maka Anda akan bisa menjalankan investasi dengan sangat mudah. Biasanya, reksadana ini disimpan dengan baik oleh manajer investasi dimana memang seorang investor wajib diberitahu daftar Top 10 saham yang sudah masuk ke dalam laporan. Nah, pada tahap ini Anda harus memilih saham yang kinerjanya paling bagus agar tidak mengalami kerugian.


3. Fokus pada saham blue chip

Selanjutnya, dengan fokus pada saham blue chip ini Anda bisa melihat mana perusahaan yang paling aman dan terhindar dari berbagai bentuk masalah keuangan. Cukup banyak pilihan saham blue chip mulai dari bank hingga perusahaan besar lainnya.


4. Diversifikasi investasi

Dalam salah satu instrumen investasi, Anda pasti akan mengalami berbagai resiko yang tidak kecil. Tapi, apapun resikonya Anda harus bisa menghadapinya dengan baik sehingga kondisinya akan kembali normal.


5. Cari investasi saham yang berjangka panjang

Dengan memilih investasi yang memiliki jangka panjang, maka sebagai investor Anda bisa mendapatkan hasil return yang terbilang tinggi. Dengan begitu, Anda bisa mengembalikan modal yang sudah digunakan untuk mulai menjadi seorang investor. []

(Sri Wahyuni Sitorus)


Baca Juga

Berita terkait
17 Istilah Dalam Saham yang Wajib Anda Ketahui
Pengenalan istilah-istilah ini beerguna sebagai antisipasi agar investor pemula tidak terjerat penipuan dalam berbisnis saham di bursa efek.
Tips Investasi dengan Gaji Pas-pasan
Beda dengan zaman dahulu, sekarang ini investasi sudah banyak banget macamnya dan beberapa bahkan tak perlu modal besar untuk melakukannya.
Ingin Investasi? Ini 5 Hal Yang Harus Kamu Persiapkan
Jenis dan produknya pun semakin beragam. Kamu tinggal memilih jenis investasi yang cocok dengan kebutuhan dan tujuanmu.
0
Rekomendasi Asuransi Mobil Paling Terpercaya
Selain melindungi kendaraan itu sendiri, asuransi juga bisa memberikan manfaat bagi penggunanya.