Wagub Tak Hadir Paparkan Visi Misi Pilkada Kalteng

Partai Golkar mengundang para pendaftar untuk menyampiakan visi dan misi Pilkada 2020. Namun, Wagub Kalteng tidak hadir dalam acara itu.
Beberapa bakal calon Kepala daerah foto bersama usai menyampaikan visi dan misi di Rapat Pleno Diperluas Partai Golkar Kalteng, Rabu 18 Desmeber 2019.(Foto : Tagar/Tiva Rianthy)

Palangka Raya - Partai Golongan Karya (Golkar) Kalimantan Tengah (Kalteng) mengundang para pendaftar untuk menyampaikan visi dan misi yang akan berkontestasi dalam Pilkada Kalteng 2020 mendatang, Rabu 18 Desember 2019. 

Namun dalam acara yang digelar di Hotel Luwansa Palangka Raya itu, tidak terlihat Wakil Gubernur Kalteng Habib Ismail bin Yahya. Padahal, Habib Ismail ikut mendaftar sebagai bakal calon di partai berlambang pohon beringin pada Pilkada yang akan digelar pada 23 September 2020 tersebut. 

Pada Pilkada Kalteng sebelumnya, dia berpasangan dengan Sugianto Sabran diusung Partai Golkar dan memenangkan kontestasi itu.

Belum ada informasi resmi terkait ketidakhadiran orang nomor dua di Bumi Tambun Bungai ini dalam penyamaian visi dan misi Partai Golkar ini. Namun yang jelas, sosok yang akan diusung menjadi kewenangan DPP Partai Golkar.

Ketua DPD Partai Golkar Kalteng H Ruslan AS mengatakan bahwa DPD tidak berhak untuk menetapkan siapa yang akan diusung, tetapi wewenang Golkar di pusat. Namun hasil dari kegiatan tersebut bisa menjadi acuan untuk disampaikan ke pusat. 

"Setelah ini baru kita menyampaikan ke DPP, untuk memutuskan siapa yang akan diusung dari Partai Golkar. Hanya yang perlu diingat kami sudah berjalan dengan koridor dan kebutuhan saat ini," ujarnya, Rabu 18 Desember 2019.

Dia mengatakan Partai Golkar tetap memprioritaskan kader untuk diusung. Tetapi tidak menutup kemungkinan bagi calon lain bisa diusung, jika dari hasil survei tinggi.

Setelah ini baru kita menyampaikan ke DPP, untuk memutuskan siapa yang akan diusung dari Partai Golkar.

Dalam acara tersebut, sejumlah nama yang ikut mendaftar di Partai Golkar hadir menyampaikan paparan visi dan misi di depan pengurus DPD, pengurus dan kader Golkar Kalteng. Para kandidat calon kepala daerah, termasuk petahana Gubernur Kalteng Sugianto Sabran diminta untuk menyampaikan visi dan misi.

Selain menyampaikan visi dan misi  para bakal calon kepala daerah diberi kesempatan menjawab pertanyaan tiga orang panelis di antaranya terkait penanganan kebakaran hutan dan lahan, petani peladang, kemajuan teknologi, stunting dan bonus demografi.

Selain petahana, sejumlah bakal calon yang hadir dalam penyampaian visi dan misi antara lain Bupati Murung Raya Perdie M Yoseph, kader Partai Demokrat Sipet Hermanto, kader Gerindra Alisa Lampe, Bupati Barito Utara Nadalsyah, Wakil Ketua DPRD Kalteng Abdul Razak, mantan Bupati Sukamara Marukan. 

Sedangkan nama yang tidak hadir tercatat ada dua orang, yakni Habib Ismail bin Yahya dan anggota DPR RI Willy M Yoseph. []

Baca Juga:

Berita terkait
Apa Kabar Dugaan Korupsi Proyek Sumur Bor Kalteng?
Masyarakat bertanya-tanya kelanjutan kasus korupsi proyek pembasahan dan pembuatan sumur bor Kalteng. Kejari memastikan kasus tetap berlanjut.
3 Komoditas yang Berpeluang Picu Inflasi di Kalteng
Menjelang akhir tahun, harga sembako di Kalteng masih stabil. Namun ada tiga komoditas yang berpeluang memicu inflasi di Kalteng.
Ini Dia 4 Agenda Strategis PKS Kalteng pada 2020
Empat agenda strategis yang dibahas dalam Rakerwil PKS Kalteng, salah satunya pemenangan PKS pada Pilkada serentak 2020.