Viral Video Beruang Madu Melintas di Kawasan Kelok 44 Agam

Penampakan seekor beruang madu di Kelok 44, Kabupaten Agam, viral di media sosial.
Beruang di Agam. (Foto: Tagar/Istimewa)

Agam - Video seekor beruang madu melintas di kawasan Kelok 44, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, beredar luas di media sosial (medsos). Kabarnya, hewan dengan nama latin Helarctos Malayanus itu ditemukan di Kelok ke-35 di Kecamatan Matur.

Saat pengecekan tidak ditemukan lagi tanda-tanda keberadaan satwa itu. Baik berupa cakaran, jejak maupun kotoran.

Video beruang madu itu pertama kali diunggah akun medsos Instagram @adiekwahyunaz2503. Video berdurasi 42 detik itu kemudian diposting ulang akun @kaba.bukittinggi melalui @info.sumbar dan telah ditonton sebanyak 21.477 tayangan dengan 38 komentar dan disukai 1.594 netizen.

BKSDA Agam telah melakukan pengecekan ke lapangan di lokasi satwa langka tersebut pertama kali dilaporkan muncul. Dari hasil klafikasi tim BKSDA, beruang itu diketahui muncul di jalan pemukiman warga Jorong Kuok Tigo Koto, Nagari Matur Mudiak.

"Kemunculannya hari Senin, 5 Oktober 2020," kata Kepala Resor BKSDA Agam Ade Putra dalam keterangan tertulisnya, Rabu, 21 Oktober 2020.

Menurut Ade, hasil identifikasi lapangan, satwa itu diduga hanya melintas dari kawasan hutan lindung yang berjarak sekitar satu kilometer dari lokasi penemuan.

"Saat pengecekan tidak ditemukan lagi tanda-tanda keberadaan satwa itu. Baik berupa cakaran, jejak maupun kotoran di sekitar pemukiman warga itu," katanya.

Kendati begitu, pihaknya tetap mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dan waspada ketika beraktivitas di ladang ataupun di sawah yang jaraknya tidak terlalu jauh dari hutan lindung. []


Berita terkait
Puluhan Pelanggar Perda Corona di Agam Dihukum Menyapu Jalan
Puluhan masyarakat pelanggar Perda Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) di Kabupaten Agam dihukum menyapu jalan hingga membayar denda.
Agam Buka Layanan Khusus e-KTP untuk Pilkada 2020
Pemerintah Kabupaten Agam membuka layanan perekaman e-KTP untuk mendukung penyelenggaran Pilkada 2020.
Bertahan di Tengah Pandemi, 13.409 UMKM di Agam Dapat BLT
Sebanyak 13.409 pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Agam mendapatkan Bantuan Langsung Tunai (BLT).
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.