Ular Kobra Gegerkan Warga Gowa

Warga Gowa digegerkan dengan penemuan ular kobra sepanjang 3 meter, beruntung ular berbisa tersebut tidak sampai menggigit warga.
Ular jenis Kobra ditangkap warga Mamampang, Kecamatan Tombolopao, Kabupaten Gowa, Sulsel. (Foto: Tagar/Ist)

Gowa - Warga Desa Mamampang, Kecamatan Tombolopao, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (SUL-SEL) digegerkan dengan penemuan ular kobra di sekitar pemukiman dengan panjang sekitar 3 meter, Kamis, 19 Desember 2019.

Kobra itu diketahui nyaris masuk ke rumah warga. Namun sebelum masuk berhasil ditangkap oleh warga sekitar dan dimasukan ke dalam karung. Kemunculan ular jenis kobra ini tidak lazim, karena baru pertama kali ada di Kabupaten Gowa.

Camat Tombolopao, Baharuddin Lewa mengakui bahwa kejadian itu baru pertama kalinya. Dimana diketahui Sulsel memang bukan daerah endemik ular jenis kobra. Kemunculan kobra itu memang sudah diketahui sejak seminggu lalu, sehingga warga sekitar sudah mengantisipasi.

Ada dulu lepas dari sana bukit tonasa kemudian tidak ditemukan sampai sekarang, diperkiran itu yang ditemukan sama warga.

"Sejak minggu lalu. Saya juga heran, karena ada ular kobra," kata Baharuddin, Jumat, 20 Desember 2019.

Dia mengatakan, kobra itu diduga merupakan peliharaan yang lepas. Dimana, kata dia dulu ada yang memelihara kobra di puncak bukit tonasa yang jaraknya sekitar 6 kilometer dari pemukiman warga Mamampang, kobra itu kemudian lepas dan belum pernah ditemukan.

"Ada dulu lepas dari sana bukit tonasa kemudian tidak ditemukan sampai sekarang, diperkiran itu yang ditemukan sama warga baru-baru ini," katanya.

Untungnya, sebelum kobra itu ditangkap warga tak ada korban sama sekali. Menurut Baharuddin warga sudah melakukan langkah antisipasi dengan menyisir semua hutan perkebunan di sekitar lokasi, namun tidak ada ditemukan kobra. Dia memastikan kobra itu hanya tunggal yang merupakan hewan peliharaan lepas.

"Sudah antisipasi. Sudah tidak ada. dimusnahkan itu yang lepas, sudah ditemukan dan dibawah ke kantor polisi. Ular panjang 3 meter. Ditemukan di semak-semak dalam kondisi masih hidup. Ditangkap oleh warga," tandasnya. []

Berita terkait
Pemuda di Medan Pelihara dan Mandikan Ular Kobra
Berbeda dengan daerah yang diteror ular kobra, di Kota Medan, Sumatera Utara, ada seorang pemuda yang menyayangi ular kobra.
Tips Mencegah Ular Masuk dan Bersarang di Rumah
Petugas pemadam kebakaran dari sektor Pasar Minggu memberikan tips bagaimana mencegah ular masuk rumah dan bersarang di dalamnya.
Teror Ular Kobra
Teror ular kobra di segala penjuru. Di Klaten, Yogyakarta, Bogor, Jember, Jakarta Timur, Makassar. Masuk apartemen, masuk kantor bank. Ada apa?
0
Staf Medis Maradona Akan Diadili Atas Kematian Legenda Sepak Bola Itu
Hakim perintahkan pengadilan pembunuhan yang bersalah setelah panel medis temukan perawatan Maradona ada "kekurangan dan penyimpangan"