TP PKK Makassar: Ketertiban Administrasi Dasawisma Penting

Data administrasi dasawisma harus akurat, dan update, sehingga permasalahan di setiap wilayah dapat diketahui dengan akurat,
Ketua Tim Penggerak PKK Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail (Foto: Tagar/Pemkot Makassar)

Makassar - Data administrasi dasawisma harus akurat, dan update, sehingga permasalahan di setiap wilayah dapat diketahui dengan akurat, sehingga solusi yang diberikan juga dapat tepat sasaran.

Hal tersebut diungkapkan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dalam kegiatan pemantapan digelar di Baruga Anging Mammiri, Senin, 18 Oktober 2021.

Kegiatan ini mewujudkan ketertiban administrasi, TP PKK Kota Makassar gelar kegiatan pemantapan administrasi kelompok dasawisma, yang diikuti oleh ketua dan sekretaris tingkat kecamatan, kelurahan, hingga RT/RW.

Selain itu, anggota dasawisma diharapkan direkrut orang-orang yang mau bekerja, sehingga diperoleh data yang akurat, dan primer, untuk mendukung 10 program pokok PKK serta program pemerintah.

Dalam pemantapan administrasi menghadirkan Ketua TP PKK Kota Makassar selaku narasumber, bersama dr Hj A. Hadijah Iriani, Hj St Suraidah Nur Dien Nusiari Yoesoef Madjid, dan Hj Bonita Latif Usman.

“Setelah pemantapan ini, diharapkan tidak ada lagi kesalahan penginputan data saat dilakukan monitoring nantinya,” katanya Indira.

Baca Juga:

Berita terkait
Pemkot Makassar Terjunkan Tim Rescue Bantu Bencana di Luwu
Wali Kota Makassar Moh Ramdhan "Danny" Pomanto turut berduka cita mendalam atas kejadian bencana alam yang terjadi di Luwu.
Pemkot Makassar Kembali Perpanjang Pembatasan Kegiatan Masyarakat
Pemerintah Kota Makassar kembali memperpanjang pembatasan kegiatan masyarakat akibat pandemi Covid-19
Polemik Pergantian Pejabat Pemkot Makassar, Ini Kata Gub Sulsel
Pergantian pejabat di Pemkot Makassar oleh Pj Wali Kota menuai polemik, pasalnya Pj mengganti pejabat tanpa berkordinasi dengan Wali Kota terpilih.
0
Ini Daftar Lengkap Negara Peserta Piala Dunia FIFA 2022 Qatar
Daftar lengkap 32 negara yang akan bermain di putaran final Piala Dunia FIFA 2022 Qatar November - Desember 2022