Touring Merah Putih Promosikan Pariwisata NTB

Touring untuk mengeksplorasi keindahan serta potensi pariwisata yang dimiliki NTB.
Para bikers saat dilepas oleh Gubernur NTB, Zulkieflimansyah di eks Bandara Selaparang Mataram, Minggu 25 Agustus 2019. (Foto: Tagar/Harianto Nukman)

Mataram - Jambore Nasional Ikatan Motor Indonesia tahun 2019 menggelar Touring Merah Putih di NTB.

Touring untuk mengeksplorasi keindahan serta potensi pariwisata yang dimiliki NTB.

Kegiatan Jambore Nasional (Jamnas IMI) yang berlangsung dari 22-25 Agustus 2019 melibatkan peserta dari berbagai komunitas motor se-Indonesia.

Apresiasi dan terima kasih disampaikan Gubernur NTB, Zulkieflimansyah kepada bikers yang sudah meramaikan kegiatan Jamnas IMI di NTB.

Dampaknya adalah pariwisata dan ekonomi di Nusa Tenggara Barat agar bisa lebih meningkat

"Kami tunggu yang lebih banyak lagi meramaikan daerah kami karena memang begitu indah untuk dinikmati," ungkap Zul saat melepas peserta Touring Merah Putih di eks Bandara Selaparang Mataram, Minggu 25 Agustus 2019.

Ketua Umum IMI Pusat, Sadikin Aksa mengatakan, IMI memilih NTB sebagai tuan rumah karena menjadi satu destinasi prioritas yang dirogramkan pemerintah dalam hal pariwisata nasional.

Dia juga berharap kegiatan ini dapat memberikan dampak positif bagi NTB. "Dampaknya adalah pariwisata dan ekonomi di Nusa Tenggara Barat agar bisa lebih meningkat," katanya.

Pada kegiatan touring ini, peserta dibagi ke dalam beberapa etape dan mengunjungi sejumlah destinasi wisata di Pulau Lombok.

Setelah mengunjungi destinasi wisata, touring berakhir di KEK Mandalika, Lombok Tengah.[]

Berita terkait
Ngejot, Tradisi Berbagi Saat Idul Fitri di Lombok
Ngejot adalah bentuk silaturahmi dengan cara saling berbagi rezeki. Tradisi ini ada di Desa Lenek, Kabupaten Lombok Timur
Pelaku Curanmor di Masjid Lombok Timur Lumpuh Didor
Dua pelaku curanmor di Masjid Islahul Muslimin Desa Sikur, ditangkap oleh Timsus 3C Polres Lombok Timur, NTB
Pulau Komodo Ditutup Demi Angkat Nilai Wisata
Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat mengatakan wacana menutup sementara Pulau Komodo merupakan langkah untuk angkay nilai wisata.
0
FAO Apresiasi Capaian Kinerja Pertanian Indonesia
Kepala Perwakilan FAO, Rajendra Aryal mengapresiasi capaian kerja yang dilakukan jajaran Kementerian Pertanian selama tiga tahun terakhir.