Tim Tak Terkalahkan di Babak Penyisihan Liga Champions

Selama babak penyisihan grup Liga Champions 2020/2021 berjalan terdapat empat tim tak terkalahkan.
Ilustrasi trofi Liga Champions. (Foto: Tagar/Instagram: championsleague)

Jakarta- Fase grup Liga Champions 2020/2021 sudah selesai digelar. Selama babak penyisihan grup berjalan terdapat empat tim tak terkalahkan. Tiga tim berstatus juara grup dan satu berstatus runner-up grup.

Mereka yakni Bayern Munchen, Manchester City, Chelsea yang keluar sebagai juara grup dan Lazio yang menempati posisi kedua di grup.

Die Roten julukan Bayern Munchen sudah memastikan lolos ke 16 besar Liga Champions sejak matchday keempat. Munchen keluar sebagai juara Grup A mengantongi 16 poin dengan lima kemenangan dan satu hasil imbang.

Hal yang sama juga dialami Manchester City. Mereka mengamankan tempat di babak 16 besar Liga Champions sejak matchday keempat. The Cityzen julukan Man City, keluar sebagai juara grup C dengan mengoleksi 16 poin dari enam pertandingan dengan catatan lima kemenangan dan satu hasil imbang.

I Biancocelesti julukan Lazio, mereka memastikan lolos ke fase gugur setelah imbang 2-2 dengan club Brugge pada matchday terakhir Grup F. Lazio mengoleksi 10 poin dari dua kemenangan dan empat kali imbang.

Kemudian tim asal London, Chelsea mengamankan tiket ke 16 besar Liga Champions juga sejak matchday keempat. The Blues julukan Chelsea, mencatatkan 14 poin dari enam pertandingan dengan catatan empat kali menang dan dua kali seri. Dengan hasil tersebut membuat mereka memuncaki Grup E dan keluar sebagai juara grup.

Baca juga: Pemain Borussia Dortmund Pecahkan Rekor di Liga Champions
Baca juga: Balas Dendam Man Utd di Liga Champions dan Janji Fernandes

Sementara Lazio, meski tak terkalahkan selama fase grup, mereka keluar dengan status runner-up grup. 

I Biancocelesti julukan Lazio, mereka memastikan lolos ke fase gugur setelah imbang 2-2 dengan club Brugge pada matchday terakhir Grup F. Lazio mengoleksi 10 poin dari dua kemenangan dan empat kali imbang.

Lazio kalah dari Dortmund yang keluar sebagai juara Grup F dengan mengoleksi 13 poin dengan catatan empat kali menang, sekali imbang, dan satu kali kalah. (Sumber: Kompas dan Data UCL UEFA) []

(Erwin Nugraha)

Berita terkait
Juve Siapkan Dybala, Morata dan Ronaldo di Liga Champions
Pelatih Juventus Andrea Pirlo siap menurunkan Paulo Dybala bersama Alvaro Morata dan Cristian Ronaldo. Ini dilakukan saat lawan Ferencvaros.
Jadwal - Klasemen Liga Champions: Hapus Malu Man Utd dan PSG
Manchester United ingin menghapus malu saat kembali menghadapi Istanbul Basaksehir di Liga Champions. Begitu pula PSG yang menghadapi RB Leipzig.
Bayern Vs Salzburg: Lolos 16 Besar Liga Champions
Bayern Munich tampil sebagai juara Grup A dan lolos 16 besar Liga Champions setelah mengalahkan Salzburg. Meski kalah, Salzburg masih bisa lolos.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.