Telkom Gandeng Vidio Sajikan Tayangan Berkualitas

Telkom Indonesia menjalin kerja sama dengan PT Vido Dot Com yang menaungi Vidio sebagai platform over the top (OTT).
Logo Telkom Indonesia. (Foto: telkom.co.id)

Jakarta - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk atau Telkom melalui layanan fixed broadband IndiHome resmi menjalin kerja sama dengan PT Vidio Dot Com yang menaungi Vidio sebagai platform over the top (OTT). Dengan aliansi ini, pengguna Hybrid Box IndiHome dapat mengunduh aplikasi Vidio di Usee Apps Store sejak 8 September 2020 untuk berlangganan Vidio Premier. 

Baca Juga: IndiHome dan Telkomsel Jadi Mesin Pertumbuhan Telkom 

Penawaran menarik khusus September 2020, setiap unduhan aplikasi Vidio di Usee Apps Store Hybrid Box IndiHome akan mendapatkan akses layanan konten berbayar Vidio Premier secara gratis sampai dengan tanggal 30 September 2020. "Kerja sama antara IndiHome dan Vidio menjadi salah satu wujud komitmen kami dalam memberikan value kepada pelanggan, khususnya dalam penyediaan konten yang menghibur," kata Kurniawan, Vice President Marketing Management Telkom.

Lewat kerja sama ini dapat menghantarkan layanan Vidio lebih luas lagi untuk dapat dinikmati masyarakat Indonesia.

Kerja sama ini juga  sebagai wujud untuk mendukung industri film Indonesia karena di Vidio terdapat banyak film-film Indonesia yang menarik. "Pelanggan, di samping mendapatkan layanan konektivitas broadband yang stabil dan menjangkau area yang cukup luas di Indonesia, juga akan memperoleh konten-konten yang bermanfaat untuk dinikmati dalam situasi saat ini yang mengharuskan kita lebih banyak stay at home dan selalu tetap berinovasi serta produktif dari rumah," tutur Kurniawan.

Hal yang sama juga dikatakan oleh Hadikusuma Wahab, Chief Product Officer Vidio. Menurutnya, sinergi yang dibangun Vidio dan IndiHome ini bertujuan untuk memperkuat penetrasi eksistensi platform OTT di kalangan pengguna internet protocol television (IPTV). 

"Kami juga sangat berbangga dapat bermitra dengan IndiHome sebagai salah satu penyedia layanan triple play berbasis fiber optic terkemuka di Indonesia," ucap Hadikusumah.

Menurutnya,  lewat kerja sama ini dapat menghantarkan layanan Vidio lebih luas lagi untuk dapat dinikmati masyarakat Indonesia. Dari sisi Vidio, kerja sama ini juga membantu memperkuat posisi Vidio sebagai platform OTT yang menyajikan tayangan konten lokal dan olahraga di semua layanan data internet.

Cara berlangganan Vidio Premier bagi pengguna Hybrid Box IndiHome terbilang cukup mudah. Hanya dengan mengunduh aplikasi Vidio di Usee Apps Store Hybrid Box IndiHome, pelanggan IndiHome akan mendapat layanan gratis Vidio Premier hingga 30 hari untuk bisa menyaksikan seluruh tayangan konten premium di Vidio. 

Setelah periode promo 30 hari gratis telah habis, pelanggan akan mendapatkan informasi untuk melakukan aktivasi perpanjangan paket Vidio Premier di laman profil aplikasi Vidio di IndiHome. Setelah itu biaya berlangganan akan otomatis dibebankan pada tagihan IndiHome sehingga memberikan kemudahan pembayaran bagi pelanggan.

Simak Pula: Telkomsel DigiAds Perkuat Sektor Periklanan Digital 

A.A. Mayun Wirayuda, Executive General Manager Divisi TV Video Telkom, melalui kerja sama dengan Vidio, pelanggan IndiHome semakin dimanjakan dengan berbagai pilihan tayangan dan hiburan yang sesuai dengan minat dan kebutuhan mereka. Sebagai penyelenggara layanan TV berbayar berbasis teknologi IPTV terbesar di Indonesia, hadirnya Vidio di Hybrid Box IndiHome akan semakin memperkaya variasi konten IndiHome. []


Berita terkait
Program IndiHome Digital Learning Papua Diluncurkan
Program IndiHome Digital Papua merupakan bentuk dukungan PT Telkom terhadap pemerataan pendidikan dan peningkatan kualitas sumber daya manusia.
IndiHome dan Telkomsel Jadi Mesin Pertumbuhan Telkom
Pencapaian kinerja PT Telkom Indonesia Tbk di triwulan I/2020 dikontribusi oleh bisnis digital Telkomsel dan fixed broadband IndiHome.
Belajar Online, Guru di Tangsel dapat Kartu Perdana Telkomsel
Siswa dan guru di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mendapatkan 100.000 kartu perdana Telkomsel untuk aktivitas belajar online.
0
Putra Mahkota Arab Saudi Melawat ke Turki
Persiapan untuk menghadapi kunjungan Presiden Joe Biden, Putra Mahkota Arab Saudi lakukan lawatan regional kali ini ke Turki