Tugas kemanusiaan WHO ialah membantu masyarakat dunia dalam menciptakan perdamaian dibidang kesehatan. Contohnya, ketika ada wilayah negara terjadi konflik bersenjata berkepanjangan, maka lembaga kesehatan internasional ini hadir untuk menyelamatkan korban perang sambil melakukan rekonsiliasi perdamaian. WHO juga terlibat menangani penyakit khusus yang berbahaya terhadap manusia, seperti AIDS, virus SARS, flu babi, tuberkolosis. Pada tahun 1980, WHO berhasil memusnahkan virus penyakit cacar (variola) sehingga tidak lagi mengancam keselamatan manusia.