Software Akuntansi Kledo Turut Serta Memajukan UMKM

Software akuntansi Kledo berkomitmen untuk membantu UMKM bangkit kembali, dimasa pandemi Covid-19 yang menyebabkan kelesuan ekonomi.
Software akuntansi Kledo berkomitmen untuk membantu pelaku UMKM. (Foto:Tagar/Kledo.com)

Jakarta - Software akuntansi Kledo berkomitmen untuk membantu Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) bangkit kembali, dimasa pandemi Covid-19 yang menyebabkan kelesuan ekonomi. Kebangkitan dari krisis ini adalah momentum untuk para pelaku UMKM untuk membenarkan sistem kerja keuangan perusahaan yang menjadi tulang punggung dari kegiatan bisnis mereka. Kledo menyediakan software akuntansi yang dapat pakai oleh para UMKM secara gratis.

Dengan tampilan data grafik yang sederhana dan mudah dipahami, Kledo akan menunjang para pelaku UMKM untuk membuat keputusan bisnis penting

UMKM merupakan salah satu penggerak perekonomian Indonesia yang menyerap serta berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi Indonesia. Dalam dua krisis ekonomi yang terjadi di Indonesia yakni di tahun 1998 dan 2008, sektor UMKM terbukti cepat bangkit dari krisis dan kembali memutar perekonomian. Dalam krisis akibat pandemi Covid 19 ini ketangguhan UMKM Indonesia kembali diuji.

Sebagai kontribusi dalam memajukan UMKM Indonesia, software akuntansi Kledo membantu pelaku UMKM untuk menjalankan usaha dengan memberikan kemudahan dalam pencatatan keuangan usaha. Dengan menggunakan software akuntansi Kledo, pelaku UMKM bisa mencatat transaksi bisnis mereka dengan mudah. Sejak Maret 2020, lebih dari 5000 UMKM telah mengikuti Kledo.

Founder Kledo Ogi Sigit mengatakan membantu pelaku UMKM untuk mencatat dan memantau perkembangan bisnis mereka dengan lebih sistematis.

"Software akuntansi Kledo sangat mudah diakses dan dapat menyajikan berbagai data yang dibutuhkan," kata Ogi Sigit.

"Dengan tampilan data grafik yang sederhana dan mudah dipahami, Kledo akan menunjang para pelaku UMKM untuk membuat keputusan bisnis penting," tambahnya.

Dengan pencatatan keuangan yang rapi serta sistematis, UMKM mempunyai kesempatan besar untuk mengakses tambahan modal dari institusi perbankan. Hal itu tentu menjadi daya bangkit bagi para pelaku UMKM khususnya di masa pandemi seperti saat ini.

Kledo didukung dengan beberapa fitur utama yang bisa membantu pelaku UMKM menjalankan kegiatan operasional bisnis dengan mudah, Salah satunya adalah fitur easy invoicing yang mempermudah pelaku UMKM untuk mengeluarkan faktur. 

Caranya cukup dengan memasukkan data yang diperlukan, maka faktur dapat dicetak atau bahkan langsung dikirim ke email dan sms. kemudian para pelaku UMKM bisa dengan mudah melakukan proses pencatatan dan melacak pembelian dengan fitur easy purchasing. 

Bahkan pembelian dapat dikonversi langsung menjadi faktur hanya dengan sekali klik. Fitur utama lainnya adalah manajemen arus kas, laporan keuangan, serta manajemen aset tetap. Keunggulan Kledo sendiri adalah fitur yang mudah dipakai, mudah diakses dan dipahami semua kalangan. []

(Handini Nuramelia) 

Baca juga: 

Berita terkait
KemenKopUKM Susun 6 Indikator Adaptasi & Transformasi KUMKM
Kementerian Koperasi dan UKM optimistis kontribusi ekspor UMKM akan meningkat menjadi 15,12 persen pada tahun 2021.
Kemenkop UKM: Semua Sektor UMKM Terguncang Akibat Covid-19
Kemenkop UKM mengatakan, tahun 2020 merupakan tahun yang berat bagi UMKM. Sebab pandemi Covid-19 menyebabkan goncangan serius di semua sektor.
PT Jamkrindo Menggelar UMKM Appreciation Awards
PT Jamkrindo untuk kedua kalinya menyelenggarakan UMKM Appreciation Awards. Penghargaan ini diadakan sebagai bentuk apresiasi kepada UMKM.