Abuzz Deteksi Nyamuk Melalui Aplikasi IOS dan Android

Bunyi denging nyamuk memang merupakan suara yang menjengkelkan, para ilmuwan telah kembangkan aplikasi ponsel deteksi suara nyamuk
Nyamuk aedes aegypti tampak di bawah mikroskop di fasiitas milik Badan Lingkungan Hidup Singapura, 19 Agustus 2020. (Foto: voaindonesia.com/Reuters)

Jakarta - Bunyi denging nyamuk memang merupakan suara yang menjengkelkan. Namun, para ilmuwan telah mengembangkan aplikasi ponsel yang dapat menggunakan suara tersebut untuk mendeteksi jenis nyamuk yang membahayakan kesehatan manusia.

Gigitan nyamuk dapat merenggut nyawa ratusan ribu manusia di dunia setiap tahun, dengan menyebarkan mikroba yang menyebabkan berbagai penyakit menular seperti malaria, demam berdarah, dan sakit kuning.

Kini, para peneliti telah memanfaatkan suara nyamuk tersebut untuk membangun sebuah aplikasi ponsel, atau peralatan elektronik yang menggunakan sistim operasi IOS atau Android, yang dapat membantu memonitor keberadaan serangga yang mematikan ini.

Haripriya Vaidehi Narayanan mengatakan pengguna ponsel manapun dapat membantu mengatasi penyakit-penyakit tersebut dengan menggunakan aplikasi “Abuzz” untuk dapat mengidentifikasi nyamuk.

1. Dari 3.500 Jenis Nyamuk Hanya 40 yang Berbahaya Bagi Manusia

Katanya apabila pengguna melihat nyamuk di sekitar mereka, pengguna tinggal mengaktifkan aplikasi di ponsel, mengarahkannya ke nyamuk tersebut, dan menekan tombol rekam.

Narayanan mulai mengerjakan proyek ini saat ia masih kuliah mengambil gelar S-2 di Universitas Stanford. Kini ia bekerja di Departemen Imunologi, di Universitas California, Los Angeles.

“Ketika nyamuk mengepakkan sayapnya dan mulai terbang, dia menimbulkan suara denging yang menyebalkan…suara itu yang kemudian direkam oleh aplikasi Abuzz,” kata Narayanan.

patrickPatrick Kelly, Manajer Operasi Lapangan, melepaskan nyamuk jantan yang sudah terinfeksi Wolbachia, 8 Februari 2018, di South Miami, Florida. (Foto: voaindonesia.com/AP)

Banyak penyakit menular yang ditularkan oleh nyamuk belum ditemukan obat atau vaksinnya. Jadi, mennarget nyamuk itu merupakan pendekatan yang terbaik untuk mengendalikan penyakit tersebut.

“Jika kita ingin menanggulangi penyakit-penyakit yang disebabkan oleh nyamuk, seperti malaria dan dengue, Langkah yang paling penting adalah mengetahui keberadaan nyamuk,” paparnya.

Namun, untuk mengawasi nyamuk secara tradisional akan memakan waktu lama dan mahal karena memerlukan penggunaan perangkap yang cukup rumit serta tenaga ilmuwan yang terlatih untuk mengidentifikasi serangga kecil tersebut.

Manu Prakash, profesor bioteknologi di Universitas Stanford dan peneliti utama proyek tersebut, mengatakan di antara 3.500 jenis nyamuk di dunia, hanya 40 yang berbahaya bagi manusia.

Berdasarkan penelitian timnya, setiap nyamuk saat menggerakkan sayapnya untuk terbang akan mengeluarkan suara dengingan yang khas untuk setiap jenis yang berbeda. Ini merupakan kunci untuk mengetahui apabila nyamuk tersebut berbahaya atau tidak.

2. Ponsel Minimalis yang Standar Juga Bisa

Para pengguna aplikasi Abuzz cukup merekam suara nyamuk dalam ponsel mereka selama satu atau dua detik. Aplikasi tersebut lalu membandingkan suara rekaman itu dengan pangkalan data (database) dan menentukan kemungkinan besar jenis nyamuk tersebut.

Karena alat yang digunakan, ponsel atau ponsel pintar apapun, sudah dimiliki setiap orang, tim peneliti mengatakan mereka dapat memonitor nyamuk dalam skala yang jauh lebih besar daripada yang memungkinkan sebelumnya.

“Ini cara yang tidak memerlukan ponsel pintar canggih. Ponsel minimalis yang standar pun sebenarnya sudah cukup,” ujarnya.

Dengan melakukan urun daya (crowdsourcing) informasi tentang nyamuk dari seluruh pelosok dunia, aplikasi ini akan membangun peta lokasi tempat ditemukan nyamuk yang berbahaya. Ini akan membantu para ilmuwan dan petugas kesehatan memprediksi tempat-tempat di mana kemungkinan terjadi wabah dan di mana harus menarget pengendalian nyamuk.

seorang pegawaiSeorang pegawai Mumbai Municipal Corp. menyemprot jalan di Mumbai, India, 10 Juni 2020, untuk mencegah wabah demam berdarah. (Foto: voaindonesia.com/AP)

Prakash percaya bahwa keterlibatan komunitas semacam ini merupakan kunci untuk mengatasi masalah besar seperti penyakit yang ditularkan oleh nyamuk

Prakash mengatakan bahwa makin banyak orang yang terlibat, makin baik kinerja aplikasi tersebut. Jadi, apabila setiap hari ratusan ribu orang merekam suara nyamuk di seluruh dunia, hal itu akan membentuk semacam komunitas yang diperlukan.

Aplikasi ponsel Abuzz tersebut akan tersedia untuk diunduh secara gratis dalam waktu satu atau dua bulan. Informasi lebih lengkap dapat ditemukan melalui situs www.abuzz.standford.edu.

Sekelompok peneliti lain pada Universitas Oxford di Inggris kini sedang mengembangkan aplikasi ponsel serupa yang diberi nama Mozzwear. Aplikasi tersebut dapat mengidentifikasi jenis nyamuk melalui suaranya.

Walau suara tersebut dapat membuat kita lekas ingin memukul serangga yang mengganggu itu, para peneliti berharap kita akan mengeluarkan ponsel dan merekam suaranya terlebih dahulu (aa/lt/ft)/voaindonesia.com. []

Berita terkait
Sebaran Nyamuk Wolbachia di Kota Yogyakarta Makin Luas
Nyamuk Aedes aegypti ber-Wolbachia efektif menekan kasus DBD di Kota Yogyakarta. Kini sebarannya diperluas lagi.
Bukan Corona, Ternyata Nyamuk Pembunuh Nomor 1 Dunia
Pakar IPB, Prof Upik Kesumawati Hadi menyebut masyarakat harus mewaspadai nyamuk, karena merupakan pembunuh nomor satu di dunia.
Cara Tentara Perangi Nyamuk DBD di Yogyakarta
Nyamuk ber-wolbachia efektif menekan dengue di Kota Yogyakarta. Tentara pun dilibatkan dalam penyebaran telur nyamuk ber-wolbachia tersebut.