Situasi Terkini Jalan MH Thamrin dan Tanah Abang

Dampak aksi di Bawaslu Jalan MH Thamrin dan Tanah Abang membuat keadaan mencekam beberapa waktu lalu hingga saat ini.
Aparat masih bersiaga. Foto (Tagar/Rona Margareth)

Jakarta - Dampak aksi yang terjadi di Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) di Jalan MH Thamrin dan Tanah Abang, Jakarta Pusat, membuat keadaan mencekam beberapa waktu lalu hingga saat ini Kamis malam 23 Mei 2019.

Aksi tersebut juga membuat akses menuju Jalan MH Thamrin hingga jalan KH Wahid Hasyim hingga malam ini masih ditutup. Itu terlihat dari penjagaan yang masih ketat dan kawat berduri yang masih terpasang di depan Gedung Bawaslu.

Kalau sekarang ini sudah normal-normal aja. Aktivitas pun sudah mulai ada. Berbeda dengan kemarin suasananya lumpuh sama sekali. Akibat aksi kemarin itu buat keadaan menegangkan sekali

Beberapa perkantoran dan pusat perniagaan juga masih diliburkan, seperti Bawaslu dan Sarinah. Namun keadaan di seputar kawasan tersebut sudah terlihat kondusif. 

Jauh berbeda, keadaan kawasan Tanah Abang Jakarta Pusat, hingga malam ini sudah kembali seperti biasanya. Pedagang-pedagang di sana sudah terlihat sejak pagi hingga malam ini. Bahkan moda transportasi pun sudah tampak beraktivitas.

"Kalau sekarang ini sudah normal-normal aja. Aktivitas pun sudah mulai ada. Berbeda dengan kemarin suasananya lumpuh sama sekali. Akibat aksi kemarin itu buat keadaan menegangkan sekali," ungkap Arifin, warga Jakarta Pusat kepada Tagar 23 Mei 2019.

Dari pantauan Tagar pada Kamis malam 23 Mei 2019 ini, satuan Polri dan Brimob masih terus melakukan penjagaan di sekitar Gedung Bawaslu. Meskipun sudah tidak terlihat aksi demonstran di Jalan MH Thamrin.

Sebagai informasi kawasan Petamburan Jakarta Barat pun juga sudah tampak mulai kondusif. Setelah sebelumnya sempat terjadi kerusuhan.

Sepanjang jalan KS Tubun sudah bisa dilalui pengendara sepeda motor dan beberapa angkutan umum. Arah menuju Slipi, Kemanggisan, Tanah Abang, dan Kebon Jeruk juga sudah bisa dilalui. []

Baca juga:

Berita terkait
0
Penduduk Asli Pertama Amerika Jadi Bendahara Negara AS
Niat Presiden Joe Biden untuk menunjuk Marilynn “Lynn” Malerba sebagai bendahara negara, yang pertama dalam sejarah Amerika Serikat (AS)