Samsung Bakal Jual Produk Smartphone Tanpa Charger

Samsung berencana untuk menjual produk-produk smartphone terbarunya di masa depan tanpa dukungan charger maupun earphone.
Samsung Galaxy S21 Ultra dijual tanpa charger. (Foto: Samsung.com)

Jakarta - Perusahaan elektronik dan telekomunikasi Samsung, berencana untuk menjual produk-produk smartphone terbarunya tanpa dukungan charger maupun earphone. Kebijakan ini bakal dilakukan secara bertahap di masa mendatang.

Perusahaan tersebut menyatakan bahwa mereka percaya dengan melepas aksesori tersebut dari ponsel buatannya, hal itu dapat membuatnya lebih meningkatkan kualitas.

Selain itu, Samsung juga beralasan ingin berkontribusi lebih baik untuk lingkungan dengan mengurangi dampak pencemaran.

Hal ini menunjukkan bahwa sekalipun ponsel generasi berikutnya mungkin tidak akan dengan aksesori pengisi daya maupun earphone, tetapi perangkat lainnya masih disertakan.

Samsung mungkin hanya menyertakan kelengkapan charger pada lini produk tertentu, seperti Galaxy dari ponsel lipatnya hingga pilihan smartphone lainnya dengan harga jual lebih tinggi.

Namun, beberapa di antaranya akan tetap menyisakan pengisi daya untuk waktu yang lebih lama. Sepertinya Samsung menyimpan colokan pengisi daya ini hanya pada produk buatannya yang lebih murah.

Logo SamsungLogo Samsung

Samsung juga tidak menyertakan earphone di kotak penjualannya pada Galaxy S21, tetapi perusahaan telah memperkenalkan earbuds yang dapat dibeli secara terpisah ataupun menggunakan pilihan yang lama.

Rumor yang beredar sejak tahun lalu, perusahaan asal Korea Selatan ini akan mengikuti jejak Apple yang menanggalkan kepala charger di paket penjualannya.

Tampaknya Samsung tidak mengikuti rute Apple untuk menarik colokan pengisi daya dari semua jajaran ponsel yang ada.

Daftar untuk produk Samsung, seperti Note 20 Ultra dan Note 10 masih menyertakan colokan pengisi daya dalam kotak penjualannya. Samsung hanya akan menyertakan kabel USB Type C dalam kotak penjualan Galaxy S21 reguler, S21+, dan S21 Ultra.

Kabel tersebut nantinya dapat dipakai untuk mengisi daya dengan adapter yang telah dimiliki pengguna sebelumnya.

Laman The Verge mengabarkan, pelepasan colokan pengisi daya dan earphone secara bertahap dari kemasan perangkat dalam kotak penjualan Samsung, dapat membantu mengatasi masalah konsumsi berkelanjutan.

Sebenarnya tidak perlu menerima terus-menerus aksesori pengisi daya dengan telepon baru.

(Christine Sheptiany)

Berita terkait
Samsung Galaxy SmartTag, Gadget Keamanan Cerdas Saat Travelling
Samsung, memperkenalkan produk baru bernama Galaxy SmartTag, gadget keamanan cerdas yang dapat digunakan saat melakukan perjalanan atau travelling.
Spek Smartphone Vivo Y31s, Gendong Chipset Snapdragon 480
Produsen ponsel Vivo baru saja meluncurkan produk teranyar mereka, yakni Vivo Y31s yang membawa chipset Qualcomm Snapdragon 480 terbaru.
Asus ROG Hadirkan Smartphone Gaming dengan Layar 1080p
Asus ROG akan hadirkan smartphone gaming generasi mendatang dengan layar 1080p dan kecepatan refresh mencapai 144Hz atau bahkan lebih tinggi.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.