Polisi Buru Pemilik Ladang Ganja di Padang Pariaman

Polisi menemukan ladang ganja di Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat. Pemiliknya kini masuk daftar pencarian orang (DPO).
Polisi melalukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) terkait penemuan ladang ganja di sebuah perkebunan di Kabupaten Padang Pariaman, Selasa, 23 Juni 2020. (Foto: Tagar/Dok. Polres Pariaman)

Pariaman - Polisi menemukan ladang ganja di sebuah perkebunan warga kawasan Lancang Gunung Dama Batang, Nagari Tigo Koto Aur Malintang Selatan, Kecamatan Aur Malintang, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar), Selasa, 23 Juni 2020.

Pelaku kabur, namun kami sudah berhasil mengantongi identitasnya.

Penemuan ganja sebanyak 40 batang itu dibenarkan Kasat Reserse Narkoba Polres Pariaman Iptu Herit Syah. Namun, pihaknya tidak menemukan keberadaan pemilik ganja tersebut.

"Pelaku kabur, namun kami sudah berhasil mengantongi identitasnya. Saat ini masih kami buru," katanya, Selasa, 23 Juni 2020.

Herit mengatakan, pihaknya telah berupaya melakukan penggrebekan ke kediaman pelaku. Sayangnya, dia tidak berada di lokasi dan saat ini, pelaku telah masuk daftar pencarian orang (DPO).

"Kami sedang melacak keberadaan pelaku. Mudah-mudahan dalam waktu dekat, segera kami tangkap," katanya.

Sementara, barang bukti sebanyak 40 batang ganja dibawa ke Polres Pariaman. Satuan Reserse Narkoba Polres Pariaman terus melakukan penyelidikan untuk mencari tahu keberadaan pelaku.

"Pelaku bisa dijerat hukum lima hingga 20 tahun penjara," tuturnya. []

Berita terkait
Komplotan Pembobol ATM Diringkus Polresta Padang
Komplotan pembobol ATM lintas provinsi diringkus jajaran Polresta Padang.
Kapal Pembawa 13 Pemancing Karam di Laut Padang
Kapal pembawa 10 orang pemancing karam di laut Padang.
Hujan Deras, Pohon Tumbang Timpa Truk di Padang
Satu unit truk di Kota Padang tertimpa pohon tumbang akibat angin kencang dan hujan deras.
0
David Beckham Refleksikan Perjalanannya Jadi Pahlawan untuk Inggris
David Beckham juga punya tips untuk pesepakbola muda, mengajak mereka untuk menikmati momen sebelum berlalu