Petani Kudus Ditemukan Meninggal di Sawah Bulungkulon

Petani di Kudus ditemukan meninggal dunia di sawah yang kebanjiran di Desa Bulungkulon. Korban diketahui tengah mencari ikan.
Ilustrasi mayat. Petani di Kudus ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di area sawah yang tergenang banjir di Desa Bulungkulon. (Foto: Tagar/Pixabay)

Kudus - Seorang petani asal Kabupaten Kudus ditemukan meninggal dunia di sawah yang tergenang banjir di Desa Bulungkulon, Kecamatan Jekulo, Kudus, Jawa Tengah, Kamis, 18 Februari 2021. Korban diduga tenggelam saat mencari ikan.

Kapolsek Jekulo, Ajun Komisaris Polisi Supartono mengungkapkan korban bernama Basiran, 68 tahun. Pria yang berprofesi sebagai petani itu tercatat sebagai warga Dukuh Karangrowo, Desa Bulungkulon, Kecamatan Jekulo.

Sehari sebelumnya, korban diketahui pergi ke area persawahan blok pagak Desa Bulungkulon yang terendam banjir. Dari keterangan keluarga, korban meninggalkan rumah sekitar pukul 14.00 WIB.

"Siang korban pamit cari ikan dengan menggunakan bubu di sawah blok pagak. Sampai sore sekitar jam 17.00 WIB korban tidak pulang-pulang," ujar Supartono.

Korban diduga meninggal karena tenggelam.

Keluarga yang khawatir, kemudian mencari korban ke sawah blok pagak. Di sana, keluarga hanya menemukan sepeda ontel korban yang terparkir di pinggir jalan.

"Sore itu hanya ketemu sepedanya saja. Korban tidak ditemukan di lokasi sawah pagak. Lalu pihak keluarga lapor ke pemerintah desa dan BPBD meminta bantuan pencarian korban," katanya.

Setelah semalaman dilakukan pencarian, korban akhirnya ditemukan di sawah Desa Bulungkulon blok lor pada tadi pagi dalam kondisi sudah meninggal dunia.

Baca juga: 

Korban sempat dibawa ke Puskesmas Jekulo untuk divisum luar. Hasil pemeriksaan petugas medis, tidak ditemukan adanya tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban.

"Korban diduga meninggal karena tenggelam. Rabu sore, angin kencang berhembus di sawah pagak Desa Bulungkulon. Korban diperkirakan tidak kuat menahan terpaan angin dan terjatuh ke area persawahan yang tergenang banjir," jelasnya.

Saat ini, jenasah korban telah dikembalikan ke rumah duka untuk dimakamkan pihak keluarga. []

Berita terkait
Petani Kudus Ditemukan Meninggal di Sawah Desa Cranggang
Petani Kudus ditemukan meninggal dunia di sawahnya di Desa Cranggang. Diduga terkena serangan jantung.
Petani Payaman Kudus Meninggal Tersetrum di Sawah
Seorang petani warga Payaman Kudus ditemukan meninggal dunia tersetrum listrik di sawah miliknya.
Petani Pati Meninggal Dunia di Kebun Ketela Kudus
Warga Desa Tergo, Kecamatan Dawe, Kudus, menemukan petani asal Pati meninggal dunia di lahan kebun ketela desa setempat.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.