Permintaan Bupati Majalengka Kepada Warganya

Dalam sepekan kasus Covid-19 di Majalengka menunjukkan kenaikan dan belum menunjukan kondisi aman dari penularan Covid-19.
Bupati Majalengka, Karna Sobahi. (Foto: Tagar/Charles).

Majalengka - Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, yang juga Bupati Majalengka, Karna Sobahi, meminta kepada seluruh masyarakat di daerahnya, untuk tetap waspada dan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di tengah penerapan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB).

"Apapun zonanya dan warnanya, posisi level kewaspadaan Covid-19 di Majalengka harus tetap diberkakukan secara ketat dengan memberlakukan protokol kesehatan Covid-19," kata Ketua Gugus Tugas Covid-19 Majalengka menyikapi terus bertambahnya pasien positif di Majalengka melalui pesan singkat, 19 Juli 2020.

Politisi PDIP ini juga meminta warga agar tetap menggunakan masker, rajin mencuci tangan, menjaga jarak dan tidak berkerumun. Menurut dia, dengan adanya tiga kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Majalengka, semua pihak diminta tetap waspada dan mematuhi anjuran pemerintah. "Saat ini kasus terkonfirmasi positif virus corona di Majalengka ada tiga dan ini perlu diwaspadai kita semua,"ucapnya.

Karna mengatakan dalam sepekan ini kasus Covid-19 di Majalengka menunjukkan kenaikan dan belum menunjukan kondisi aman dari penularan Covid-19. "Saya meminta kerjasamanya kepada gugus tugas di semua level agar setiap kemunculan kasus segera ditangani dengan cepat, tepat dan menyeluruh," ujar Karna.

Dikatakan dia, pemeriksaan test swab akan terus dilakukan sebagai antisipasi orang tanpa gejala (OTG). Ini sebagai dampak dari mata rantai kasus positif di suatu lokasi.

"Mengingat 100 % di Majalengkan kasus positifnya beriwayat import, maka kedatangan orang dari luar Majalengka, terutama dari daerah Pandemi Covid-19 harus benar benar harus diwaspadai. Caranya sistem tamu wajib lapor 24 jam harus diberlakukan secara intensif," tutur mantan Bupati Majalengka dua periode ini. []

Berita terkait
Pemudik Asal Majalengka Terpapar Covid-19 di Jakarta
Dari informasi yang diperoleh, pasien berjenis kelamin laki-laki ini terpapar di tempat kerjanya di Jakarta, terdeteksi ketika dia pulang mudik
Perkembangan Terbaru Kasus Covid-19 di Majalengka
Keempat pasien positif Covid-19 ini, semuanya terpapar di luar Kabupaten Majalengka
Tes Covid-19 Dilakukan di Pasar Lawas Majalengka
Alasan lakukan swab test di lingkungan pasar di Kabupaten Majalengka, Jabar, karena pasar merupakan tempat yang rentan penyeberan virus corona
0
Mensos Risma Berbagi Tips untuk Meningkatkan Usaha Mikro Bisa Melejit dengan Keuntungan Miliaran
Menteri Sosial Tri Rismaharini berbagi kiat usaha kepada ibu-ibu penerima bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH). Simak ulasannya.