Penemuan Bom Peninggalan PD II Seberat 250 Kilogram, Kota Ini Lakukan Evakuasi Massal

Siang hari, kendaraan berat berlapis baja berhasil membersihkan puing hangus dan bom rusak seberat 250 kilogram itu sudah dijinakkan.
Ilustrasi. (Ist)

Dresden, (Tagar 25/5/2018) - Tim penjinak bom di Jerman berhasil menaklukkan sebuah bom peninggalan Perang Dunia II yang belum meledak pada Kamis (24/5) waktu setempat.

Temuan bom ini menyebabkan evakuasi massal di kota Dresden. Operasi penjinakan berjalan rumit karena api menyala saat tim meledakkan sumbu bom. Mereka terpaksa menjauh dari lokasi selama beberapa hingga api dipadamkan.

Siang hari, kendaraan berat berlapis baja berhasil membersihkan puing hangus dan bom rusak seberat 250 kilogram itu sudah dijinakkan.

Polisi mengizinkan warga yang jumlahnya hampir 9.000 orang untuk kembali ke rumahnya di sebuah distrik dekat stasiun kereta api pusat Dresden, termasuk di dalamnya dua panti jompo dan sebuah rumah sakit.

Bom udara yang sudah berkarat itu ditemukan di proyek konstruksi di ibu kota negara bagian Saxony, di Sungai Elba, yang dihujani bom saat akhir PD II, pada Selasa sebelumnya.

Rabu (23/4) malam, polisi berhasil meledakkan pemicunya, namun, akibatnya, beberapa material yang disimpan didekatnya untuk membantu meredam gelombang ledakan terbakar.

Tidak ada yang terluka selama operasi penjinakan bom itu. (ant/rmt)

Berita terkait
0
Mantan PM Jepang Shinzo Abe Dinyatakan Meninggal Dunia
Mantan PM Jepang, Shinzo Abe, pemimpin terlama di Jepang, meninggal Jumat, 8 Juli 2022, setelah ditembak saat kampanye pemilihan parlemen