Pemkab Cianjur Berkomitmen Bangun Perlindungan Anak

Pemkab Cianjur, Jabar, berkomitmen membangun sistem perlindungan anak dan penanganan anak yang berhadapan dengan hukum
Sosialisasi Penanganan Anak Berhadapan Dengan Hukum (ABH) sekaligus peluncuran Pembentukan Kepengurusan Rumah Aman Kesejahteraan Sosial Anak Integratif (RAKSAI) di Kabupaten Cianjur. 25 Agustus 2020 (Foto: Tagar/cianjurkab.go.id).

Cianjur - “Pemerintah Kabupaten Cianjur senantiasa mendukung dan berkomitmen dalam proses membangun sistem perlindungan anak,” demikian sambutan Plt. Bupati Cianjur, Jawa Barat, Herman Suherman, yang dibacakan oleh Kadinsos Kabupaten Cianjur, Amad Mutawali, SAg, SIP, dalam acara Kegiatan Sosialisasi Penanganan Anak Berhadapan Dengan Hukum (ABH) sekaligus peluncuran Pembentukan Kepengurusan Rumah Aman Kesejahteraan Sosial Anak Integratif (RAKSAI) di Kabupaten Cianjur. 25 Agustus 2020.

Lebih lanjut Bupati Herman dalam sambutannya menyampaikan langkah-langkah nyata atas dukungan pemerintah Kabupaten Cianjur terhadap penanganan anak yang berhadapan dengan hukum, yaitu dengan pembentukan kepengurusan dalam Rumah Aman Kesejahteraan Sosial Anak Integratif (RAKSAI). Hal ini dijalankan sebagai upaya yang terarah, terpadu, komprehensif dan berkelanjutan untuk memenuhi dan melindungi hak anak.

Dalam kesempatan itu juga dilaksanakan simbolis penyerahan bantuan sosial berupa kulkas bagi 30 keluarga ABH, bantuan biaya pengobatan kepada Ibu Isnawati dari Desa Padaasih Kecamatan Cijati, Cianjur.

Dalam kesempatan itu turut hadir, Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Dinsos Jabar, H. Adun Abdulloh Syafe’I, MAg, Kajari Kabupaten Cianjur, Komaidi, SH, Kepala Bagian Hukum Kab. Cianjur, Muchsin Sidiq Elfatah, SH, MH, Camat Cijati dan Cianjur serta para tamu undangan lain (Hms/Adm/ cianjurkab.go.id). []

Berita terkait
Pemkab Cianjur Terus Prioritaskan Pemulihan Ekonomi
Pemkab Cianjur terus memprioritaskan pemulihan ekonomi akibat pandemi Covid-19 yang ditandai pada perubahan APBD 2020
Pendidikan Vokasi Kecakapan Kerja di Cianjur
Pendidikan kecakapan kerja diharapkan hasilkan tenaga terlatih dan unggul bisa bekerja di Cianjur, di luar Cianjur bahkan di luar negeri
Peringatan Hari Jadi Cianjur Ke-343 Melalui Virtual
Pemkab Cianjur, Jabar, pastikan perayaan ulang tahun Cianjur ke-343 tahun 2020 ini tidak akan dirayakan terbuka karena dalam pandemi Covid-19
0
David Beckham Refleksikan Perjalanannya Jadi Pahlawan untuk Inggris
David Beckham juga punya tips untuk pesepakbola muda, mengajak mereka untuk menikmati momen sebelum berlalu