Pembangunan Infrastruktur Terintegrasi Sentra Ekonomi

Pemerintah akan tetap membangun infrastruktur tapi dengan catatan akan diintegrasikan dengan sentra ekonomi
Menko Perekonomian Darmin Nasution. (Foto: Ist)



Jakarta - Pemerintah akan melakukan pembangunan infrastruktur yang terintegrasi dengan sentra kegiatan ekonomi pada periode kedua kepemimpinan Joko Widodo. Menteri Koordinasi Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengatakan selama ini pembangunan terlalu fokus pada infrastruktur utama (backbone) sehingga akan diubah menjadi penghubung jalan utama terhadap berbagai kegiatan ekonomi seperti produksi rakyat, kawasan industri, kawasan ekonomi khusus (KEK) atau strategis pariwisata nasional. “Periode berikutnya pemerintah akan tetap membangun infrastruktur tapi dengan catatan yaitu menyambungkan backbone ini dengan sentra kegiatan ekonomi,” katanya di Jakarta, Selasa, 15 Oktober 2019, seperti diberitakan Antara.

Menurut Darmin pembangunan infrastruktur di Indonesia telah memberikan berbagai dampak positif terhadap perekonomian. Namun melalui pergeseran fokus pembangunan itu diharapkan dapat semakin membuka konektivitas sehingga sistem logistik di Indonesia bisa lebih modern dan efisien. “Dia juga ikut berkontribusi agar pertumbuhan kita tidak terlalu merosot dalam situasi ekonomi global yang sedang lesu,” ujarnya.

Darmin mengakui, pemerintah belum bisa melakukan untuk skala nasional karena memerlukan upaya yang sangat besar dan jangka yang panjang sehingga baru ada tujuh proyek percontohan diantaranya untuk Jawa Timur yang meliputi Kawasan Selingkar Wilis, Selingkar Ijen, Bromo,Tengger, Semeru, kemudian Jawa Tengah. “Kami sedang menyelesaikan untuk beberapa daerah terutama Jawa Timur dan Perpresnya akan terbit dalam waktu tidak lama dan tentu Pemda akan di depan,” ujarnya.

Darmin menambahkan, dalam pembangunan tersebut akan mengutamakan kerja sama dengan badan usaha (KPBU) sehingga tidak hanya menggunakan APBN dan APBD. “Pemerintah akan lebih mengutamakan KPBU, harus mayoritas KPBU,” katanya.

Berita terkait
Mengenal Empat Jenis Sumber Pendanaan Infrastruktur
Ada beberapa jenis sumber pendanaan yang pemerintah gunakan untuk membiayai proyek pembangunan infrastruktur.
Anggaran Infrastruktur 2020 untuk Membangun Apa Saja?
Berapa anggaran infrastuktur pada 2020? Dan apa saja yang akan dibangun dengan anggaran tersebut? Berikut uraian anggaran tiga kementerian.
Menteri Basuki Siap Bangun Infrastruktur Ibu Kota RI
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan proses pembangunan infrastruktur ibu kota baru RI perlu melewati beberapa proses.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.