Pembangunan Hotel di TIM Memusnahkan Nilai Sejarah

Pembangunan hotel di Taman Ismail Marzuki (TIM) oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dinilai memusnahkan nilai historis warisan Ali Sadikin.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (tengah) meninjau Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Minggu November 2019. (foto: Antara/Dhemas Reviyanto).

Jakarta - Pengamat kebijakan publik Universitas Trisakti, Trubus Rahadiansyah menyebut rencana Pemprov DKI Jakarta yang akan membangun hotel berbintang di kawasan Taman Ismail Marzuki (TIM) akan memberi dampak buruk ke masyarakat, karena memusnahkan nilai sejarah.

Menurutnya, selain dijadikan tempat kumpulnya seniman dan budayawan, TIM merupakan tempat hiburan yang juga menjadi ladang mencari rezeki proletariat. Jadi, rencana pembangunan hotel di kawasan tersebut mesti dikaji ulang.

Baca juga: Fadli Zon: Jokowi Langgar Janji Reformasi Birokrasi

TIM punya sejarah historis yang panjang. Kan itu warisan sejak Gubernur Ali Sadikin. Pembangunan hotel di situ sebenarnya menurut saya tidak ada urgensinya.

"Karena TIM itu dimiliki oleh masyarakat, selama ini dinikmati oleh masyarakat kelas bawah, jadi publik masyarakat bawah yang menikmati TIM. Yang berjualan, mata pencahariannya di situ," kata Trubus kepada Tagar, Rabu, 27 November 2019.

Dia mempertanyakan kepentingan pembangunan hotel di TIM oleh Pemprov DKI, karena di bilangan Cikini tergolong sudah banyak penginapan. Dia menegaskan apabila hal itu tetap dilakukan, maka akan membinasakan sejarah panjang. 

"Karena TIM punya sejarah historis yang panjang. Kan itu warisan sejak Gubernur Ali Sadikin. Pembangunan hotel di situ sebenarnya menurut saya tidak ada urgensinya," ucap Trubus.

Selama ini, lanjut dia, TIM dijadikan sebagai tempat berkumpulnya para seniman. Jika wacana itu direalisasikan, maka wadah kumpul bertukar pikiran para seniman bakal hilang.

"Khusus senimannya tempat mereka mengapresiasikan diri, untuk beraktualisasikan diri, kemudian dia membangun perspektif tentang masa depan. Jadi ada hal-hal lain yang memang menurut saya TIM itu memang punya angka sejarah yang panjang," tuturnya.

Baca juga: Menakar Potensi Terorisme Saat Reuni PA 212 di Monas

Pengamat tata kota dari Universitas Trisakti, Nirwono Joga juga menentang rencana pembangunan hotel bintang lima di kawasan Taman Ismail Marzuki (TIM) era Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan

Menurut dia, seniman tidak membutuhkan wisma, apalagi hotel. Terlebih, di bilangan Cikini sudah sangat menjamur penginapan. 

Nirwono menyatakan sebaiknya DKI-1 membuat gedung kesenian yang lebih bernilai kebudayaan, ketimbang memikirkan aspek komersial.

"Pengembangan revitalisasi TIM harus benar-benar berorientasi kepada kegiatan kesenian dan kebudayaan. Pengembangan hotel di kawasan seni harus dibatalkan, karena tidak sejalan dengan semangat kebudayaan," kata dia Kepada Tagar, Rabu, 27 November 2019. []

Baca juga: Hasrat Komersial Anies Baswedan di Revitalisasi TIM

Berita terkait
Guntur Romli: Anies Jadikan TIM Pusat Rebahan
Politikus PSI Mohamad Guntur Romli memandang Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bakal menyulap lokasi kesenian di TIM, menjadi tempat rebahan.
Seniman Butuh Gedung Pertunjukan Bukan Hotel di TIM
Pengamat tata kota dari Universitas Trisakti, Nirwono Joga menilai Gubernur Anies Baswedan tak perlu membangun hotel di Taman Ismail Marzuki (TIM).
Revitalisasi Kawasan TIM Telan Anggaran Rp 1,8 T
Pembangunan revitalisasi Taman Ismail Marzuki (TIM) menelan anggaran Rp 1,8 triliun. Maka itu bos Jakpro, Dwi Wahyu, ingin diskusi dengan seniman.
0
David Beckham Refleksikan Perjalanannya Jadi Pahlawan untuk Inggris
David Beckham juga punya tips untuk pesepakbola muda, mengajak mereka untuk menikmati momen sebelum berlalu