Motif Pembunuhan Pemuda Bantaeng di Jeneponto Masih Diselidiki

Warga Bantaeng bernama Randy Secada, 27 tahun ditemukan tewas dengan luka tusuk di Kabupaten Jeneponto. Polisi masih selidiki pelakunya.
Korban pembunuhan di Kabupaten Jeneponto. (Foto: Tagar/Ist)

Jeneponto - Warga Bantaeng bernama Randy Secada, 27 tahun ditemukan tewas dengan luka tusuk di beberapa bagian tubuhnya. Tubuhnya tergeletak di bahu jalan, dusun Lassan Te'ne, Rumbia, Jeneponto, Sulawesi Selatan (Sulsel). Diduga ia korban pembunuhan oleh orang tak dikenal (OTK). Hingga kini polisi masih menyelidiki motif dan pelaku pembunuhan keji itu.

Peristiwa tersebut terjadi pada Selasa, 22 September 2020 malam
Kepala Sub Bagian Humas Polres Jeneponto, AKP Syahrul menyebutkan beberapa luka tusuk ditemukan di leher dan lengan korban

Sampai saat ini polisi masih melakukan penyelidikan terhadap kejadian tersebut.

"Adapun luka yang dialami korban luka tusuk pada bagian leher. Dua luka tusuk di bagian perut. Delapan luka tusuk pada bagian punggung. Dua pada bagian pinggang. Luka gores pada bagian paha kiri dan luka tusuk pada tangan sebelah kiri," katanya saat dikonfirmasi Tagar, Rabu, 23 September 2020.

Personel Polres Jeneponto bergerak menuju lokasi kejadian setelah mendapat informasi. Penyidik Sat Reskrim Polres Jeneponto melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan menyisir sekitar lokasi untuk mencari barang bukti.

Hingga saat ini belum diketahui motif dan penyebab. Namun jenasah Randy sudah dibawa ke Rumah Sakit Lanto Daeng Pasewang untuk dilakukan Visum Et Repertum.

Diduga korban meninggal dunia karena dianiaya. Tetapi pelaku belum diketahui identitasnya dan masih dalam penyelidikan.

"Sampai saat ini polisi masih melakukan penyelidikan terhadap kejadian tersebut," kata Syahrul. []

Berita terkait
Pembunuhan Pengantar Galon di Makassar Bukan Berencana
Polisi sebut, pembunuhan pengantar galon di Kota Makassar bukan pembunuhan berencana. Ini penjelasannya
Pemuda Bantaeng Tewas Penuh Luka di Jeneponto
Sesosok mayat pria ditemukan tergeletak di bahu jalan depan SMK, Dusun Lassan Te,ne, Rumbia Jeneponto. Ini identitasnya
ASN Bantaeng Terciduk Nyabu Dikenal Sosok yang Baik
IS alias ID 43 tahun, seorang Aparatur Sipil Negara di Bantaeng dikenal baik di mata teman-temannya.
0
Aung San Suu Kyi Dipindahkan ke Penjara di Naypyitaw
Kasus pengadilan Suu Kyi yang sedang berlangsung akan dilakukan di sebuah fasilitas baru yang dibangun di kompleks penjara