Morata: Saya Akan Berjuang Sampai Akhir Untuk ke Rusia

"Saya ingin pergi ke Rusia," kata mantan pemain Real Madrid dan Juventus itu kepada Marca. "Akan sangat sulit untuk tidak pergi, saya akan berusaha meyakinkan pelatih.”
Alvaro Moratta (Istimewa)

Spanyol, (Tagar 7/5/2018) - Alvaro Morata telah menyatakan keinginannya untuk pergi ke Piala Dunia FIFA 2018 di Rusia, tetapi dia resah karena sering menjadipemain cadangan di klubnya, Chelsea.

Meskipun mencetak 12 gol dalam 15 pertandingan internasionalnya, striker berusia 25 tahun itu kehilangan tempat dari skuad Julen Lopetegui untuk laga persahabatan terakhir melawan Jerman dan Argentina.

Morata juga hanya tujuh kali tampil di Premier League Inggris untuk Chelsea tahun ini, terutama ketika Chelsea mendatangkan pemegang FIFA Puskas Award, Olivier Giroud dari Arsenal.

"Saya ingin pergi ke Rusia," kata mantan pemain Real Madrid dan Juventus itu kepada Marca. "Akan sangat sulit untuk tidak pergi, saya akan berusaha meyakinkan pelatih.”

Morata menambahkan, setiap orang harus melakukan yang terbaik untuk negaranya. Saya tidak akan mengerti, tetapi Anda harus siap untuk segalanya. Merupakan sebuah kebahagiaan jika saya terpilih dalam skuat Spanyol ke Rusia. Kalau saya tidak terpilih saya akan tinggal dirumah dan menikmati masa libur bersama keluarga, terangnya.

Sepak bola adalah tentang momen. Lihatlah Mohamed Salah, yang bermain fantastis, saya senang atas apa yang terjadi padanya. Tapi musim panas lalu, mereka bilang itu bagus untuk dijual dan sekarang terlihat, masih jelasnya.

“Saya tahu musim saya belum bagus. Jika saya mencetak 30 gol, maka saya akan mengatakan saya yakin berada di daftar. Sekarang, saya harus mempersiapkan hasil apa pun, tapi saya akan berjuang untuk pergi ke Rusia sampai menit terakhir.”

Iago Aspas, Diego Costa, Rodrigo dan Lucas Vazquez adalah empat pemain depan dalam skuad terakhir Spanyol. Tiga pemain sudah mencetak gol dalam laga persahabatan, tinggal Lucas Vazquez yang belum mencetak gol sama sekali.

Aritz Aduriz, Jose Callejon, dan David Villa juga ditampilkan dalam pilihan Lopetegui baru-baru ini.

Untuk diketahui, Spanyol berada di grup B bersama Portugal, Iran dan Maroko, kemungkin lawan terberat Spanyol di grup B adalah Portugal. (rio)

Berita terkait