Milan Vs Bodo/Glimt, Tak Ada Ibrahimovic, Colombo pun Jadi

AC Milan menyingkirkan Bodo/Glimt di babak ke-3 kualifikasi Liga Europa. Tanpa Ibrahimovic yang digantikan Colombo, Milan lolos ke play-off.
AC Milan menyingkirkan Bodo/Glimt dan lolos ke babak play-off setelah menang 3-1 di babak ke-3 kualifikasi Liga Europa di Stadion San Siro, Jumat, 25 September 2020 dini hari WIB. Tampak striker Loronzo Colombo (kanan) merayakan gol yang dicetaknya. (Foto: Twitter/acmilan)

Jakarta - AC Milan harus bekerja keras sebelum menang 3-1 atas Bodo/Glimt di babak ke-3 kualifikasi Liga Europa di Stadion San Siro, Jumat, 25 September 2020 dini hari WIB. Di laga itu, Milan kehilangan Zlatan Ibrahimovic karena terpapar Covid-19. Dirinya digantikan striker berusia 18 Lorenzo Colombo yang turut menyumbang gol dan membawa Milan ke play-off

Milan tak kelimpungan meski ditinggalkan Ibrahimovic. Tanpa striker gaek ini, pelatih Stefano Pioli langsung memberi kesempatan kepada Colombo. 

Hasilnya tak mengecewakan. Colombo mencetak satu gol bersama Hakan Calhanoglu yang membuat brace sehingga Milan bisa lolos ke babak play-off

Dia menerima tanggung jawab yang diberikan dan bersedia bekerja keras. Tak mudah mendapatkan anak muda dengan sikap seperti itu

Colombo pun memecahkan rekor pemain termuda Milan yang mencetak gol. Dirinya mematahkan rekor M’baye Niang yang mencetak gol saat melawan Reggina di Coppa Italia pada 2012.

Laga kualifikasi itu memang menjadi pentas pasukan muda Milan. Pioli juga menurunkan Daniel Maldini yang menggantikan Colombo. Anak dari legenda Milan, Paolo Maldini ini juga masih berusia 18. Hanya, Maldini yunior ini gagal mencetak gol di laga tersebut. 

Pilo menunjukkan kepuasannya terhadap kinerja pemain muda. Dirinya secara khusus memberi apresiasi penampilan Colombo. Pemain tersebut memperlihatkan kematangannya meski masih berusia muda dan tak merasa tertekan saat dipanggil masuk starting line up

"Dia tampak bersuka cita. Ini tentu hal yang bagus bagi seorang anak yang masih berusia 18 saat dipanggil masuk tim sebelum pertandingan," ujar Pioli seperti dikutip Football Italia

"Dia menerima tanggung jawab yang diberikan dan bersedia bekerja keras. Tak mudah mendapatkan anak muda dengan sikap seperti itu. Dia tahu dirinya masih harus bekerja keras untuk meningkatkan kemampuan," ucap eks pelatih Inter Milan ini. 

Tak hanya Colombo, tetapi Calhanoglu juga mampu mengatasi problem ketidakhadiran Ibrahimovic. Gelandang tim nasional Turki ini tidak hanya mencetak gol yang menyamakan kedudukan tetapi juga mengantarkan Rossoneri meraih kemenangan. 

AC MilanGelandang AC Milan Hakan Calhanoglu (kanan) saat mencetak gol di pertandingan melawan Bodo/Glimt di babak ke-3 kualifikasi Liga Europa di Stadion San Siro, Jumat, 25 September 2020 dini hari WIB. Milan menang 3-1 dan lolos ke play-off Liga Europa. (Foto: Twitter/acmilan)

"Pujian pantas diberikan kepada dia. Harus diakui dia pemain yang berkualitas tinggi dan bermain untuk tim," tutur Pioli 

"Dia memang pemain yang istimewa. Dengan kualitas yang dimiliki, dia memang tampil menjadi protagonis," ucapnya menambahkan. 

Milan Tertinggal Lebih Dulu

Tampil di kandang sendiri, Milan sempat dikejutkan oleh gol dari Bodo/Glimt di menit 15. Gol tim asal Norwegia ini diciptakan Kasper Junker yang menyambut umpan Jens Hauge. 

Namun Milan tak butuh waktu lama untuk menyamakan skor. Dalam tempo satu menit, juara Liga Champions 7 kali ini sudah mengubah skor menjadi 1-1 lewat tendangan jarak jauh Calhanoglu yang gagal diselamatkan kiper Nikita Haikin. 

Selanjutnya, Milan berbalik unggul saat Colombo mencetak gol di menit 32. Calhanoglu turut berperan dalam proses terciptanya gol itu. Umpan panjang dia dituntaskan dengan baik oleh Colombo. Skor berubah menjadi 2-1 dan bertahan sampai 45 menit pertama. 

Di babak ke-2 Milan bermain lebih agresif. Mereka tak butuh waktu lama untuk memperbesar keunggulan. Calhanoglu mencetak gol ke-2 di laga itu setelah menyambut sepak pojok Samu Castillejo di menit 50. 

Hanya Bodo/Glimt menolak menyerah. Mereka tetap bermain terbuka untuk mengejar ketinggalan. Alhasil, pimpinan klasemen liga di Norwegia ini mampu memperkecil ketinggalannya saat tendangan keras Hauge menaklukkan kiper Gianluigi Donnarumma di menit 55. 

Baca juga: 

Tonali di AC Milan, Antara Gattuso dan Ibrahimovic

Shevchenko Yakin Ibrahimovic Bangkitkan AC Milan

Skor berubah menjadi 3-2. Tidak ada lagi gol tercipta sampai akhir pertandingan sehingga Milan yang lolos setelah memenangkan pertandingan.

Di babak play-off Milan akan menghadapi Rio Ave. Klub Portugal ini menyingkirkan Besiktas lewat adu penalti 4-2 setelah mereka bermain imbang 1-1 di Vodafone Park, Istanbul. []

Berita terkait
AC Milan Tak Rugi, Ibrahimovic Masih Oke
AC Milan tak rugi mengandalkan striker gaek Zlatan Ibrahimovic yang masih oke. Dirinya mencetak brace saat Milan menang atas Bologna.
Milan Vs Bologna, Terima Kasih Ibrahimovic
AC Milan mengawali kompetisi Serie A Italia dengan meraih kemenangan atas Bologna. Di laga itu, Zlatan Ibrahimovic memborong semua gol Milan.
Shamrock Rovers Vs Milan, Ibrahimovic Loloskan Tim
Striker Zlatan Ibrahimovic membawa AC Milan menang atas Shamrock Rovers di kualifikasi Liga Europa. Milan lolos ke babak ke-3 bertemu Bodo/Glimt.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.