Meutya Hafid: Adian Napitupulu Ditemani Komisi I DPR

Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid mengatakan Adian Napitupulu tak sendirian menjalani pemulihan setelah kolaps. Dia ditemani Komisi I DPR.
Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid dari Fraksi Partai Golkar Meutya Hafid. (Foto: Antara/Andi Firdaus)

Jakarta - Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid mengatakan politikus PDI Perjuangan (PDIP) Adian Napitupulu tak sendirian menjalani pemulihan setelah kolaps terkena serangan jantung. Adian ditemani koleganya di Komisi I DPR dan pihak sekretariat.

Didampingi sekretariat komisi I dan, satu rekan komisi I di rumah sakit.

Adian mengalami serangan jantung di pesawat saat menuju Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah pada Kamis 19 Desember 2019. Politikus partai Golkar itu mengatakan Adian ke Palangka Raya dalam tugas kunjungan kerja DPR ketika masa reses.

"Posisi Mas Adian di Palangkaraya didampingi sekretariat komisi I dan, satu rekan komisi I di rumah sakit, yang lain melanjutkan tugas kunjungan kerja. Insha Allah segera pulih," kata Meutya kepada Tagar, Kamis, 19 Desember 2019.

Saat besuk AdianKapolres Palangkaraya Kombes Dwi Tunggal Jaladri (kiri), Wadir RSUD Doris Sylvanus Palangkaraya dr Theodorus Sapta Atmadja (tengah) dan Direktur RSUD Doris Palangkaraya drg Yayuk Indriati (kanan) saat melihat kondisi Adian Napitupulu di RSUD Doris Sylvanus Palangkaraya, Kamis, 19 Desember 2019. (foto: Tagar/Tiva Riyanthy).

Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Doris Sylvanus, Yayu Indriaty sebelumnya mengatakan Adian akan diterbangkan menggunakan pesawat khusus ke Jakarta pada sore ini, sekitar pukul 15.00 WIB. Dirujuknya Adian ke Rumah Sakit Medistra Jakarta berdasarkan permintaan dari sang istri.

"Kami tadi pagi mendapat kontak, tetapi dibawa ke RS terdekat dulu dari bandara untuk mendapat penanganan pertama. Dan saat ini kondisinya sudah membaik," kata Yayuk kepada Tagar, di Palangkaraya, Kamis 19 Desember 2019.

Anggota DPR Rudianto Tjen ketika ditemui Tagar di Palangkaraya mengatakan kondisi kesehatan Adian di pesawat sudah tidak sehat. Ketika memegang Adian, Rudianto mengaku tubuh kolega sepertainya itu terasa berbeda. "Terasa dingin," katanya.

Ketika dirawat di RSUD Doris Sylvanus, Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran dan Ketua DPRD Kota Palangkaraya Nenie Adriati Lambung sempat membesuk Adian.

Berita terkait
Fungsi Ring Jantung yang Dipasang Adian Napitupulu
Adian Napitupulu diketahui sudah pasang ring 5 pada jantungnya.Apa fungsi ring tersebut?
Istana Respons Adian Napitupulu Kolaps Jantung
Adian Napitupulu kolaps terkena serangan jantung. Bagaimana respons dari Istana?
Pesan Budiman Sudjatmiko ke Adian Napitupulu
Budiman Sudjatmiko berharap agar rekan sesama aktivis 98 di masa reformasi, Adian Napitupulu, tidak sendirian memikirkan persoalan bangsa.
0
Investasi Sosial di Aceh Besar, Kemensos Bentuk Kampung Siaga Bencana
Lahirnya Kampung Siaga Bencana (KSB) merupakan fondasi penanggulangan bencana berbasis masyarakat. Seperti yang selalu disampaikan Mensos.