Menu Kreasi Pepes Sajian Lezat Sahur dan Buka Puasa

Pepes salah satu menu makanan bergizi dan sehat yang cocok untuk disajikan saat sahur dan berbuka puasa.
Ilustrasi Pepes Ikan Patin Kemangi Bumbu Kuning Bakar. (Foto: Instagram/@shedapurmama)

TAGAR.id, Jakarta - Pepes salah satu menu makanan bergizi dan sehat yang cocok disajikan saat sahur dan berbuka puasa. Makanan ini bisa diolah dengan beragam kreasi lezat dan menggugah selera. 

Dilansir dari berbagai sumber, berikut Tagar rangkum sejumlah resep kreasi pepes yang cocok disajikan saat sahur dan berbuka puasa.

1. Pepes Tahu Telur Asin

Pepes Tahu Telur AsinIlustrasi Pepes Tahu Telur Asin. (Foto: Instagram/@kokicika)

Bahan:

  • 1 buah tahu putih ukuran besar (haluskan)
  • 2 butir telur
  • 7 butir telur asin
  • 2 tangkai daun bawang (potong-potong halus)
  • 1 buah cabai merah (potong serong tipis)
  • 200 ml santan dari 1/2 kelapa
  • 3/4 sendok teh (sdt) garam
  • 1/4 sdt gula pasir
  • Daun pisang

Bumbu Halus:

  • 6 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri (disangrai)
  • 3/4 ketumbar (disangrai)

Cara Memasak:

  • Campurkan bumbu halus, daun bawang dan cabai merah. Kemudian, aduk hingga rata.
  • Masukan telur, santan, garam, dan gula. Lalu, aduk kembali.
  • Tambahkan tahu yang sudah dihaluskan.
  • Ambil daun pisang, beri adonan tahu di atasnya bentuk seperti mangkuk.
  • Pecahkan telur asin di atasnya, bungkus daun pisang, dan sematkan lidi.
  • Kukus selama kurang lebih 30 menit sampai matang.
  • Pepes tahu telur asin siap disajikan.

2. Pepes Oncom Bakar

Pepes Oncom BakarIlustrasi Pepes Oncom Bakar. (Foto: Instagram/@ipink_nicole)

Bahan:

  • 300 gram oncom (cincang kasar)
  • 3 lembar daun salam
  • 3 cabai merah (iris tipis dan buang bijinya)
  • 3 cm lengkuas (iris-iris)
  • 1 ikat daun kemangi
  • Minyak goreng
  • Garam dan gula secukupnya
  • Daun pisang
  • Semat lidi

Bumbu Halus:

  • 3 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 5 cabai rawit merah (sesuai selera)
  • 2 cabai merah (tanpa biji)
  • 2 cm kencur

Cara Memasak:

  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus bersama daun salam, lengkuas, dan cabai merah hingga aromanya tercium harum.
  • Masukkan oncom, aduk hingga rata.
  • Tambahkan garam dan gula secukupnya, aduk kembali.
  • Tambahkan daun kemangi, masak hingga layu, lalu angkat.
  • Siapkan selembar daun pisang, letakan beberapa sendok adonan oncom, bungkus.
  • Kukus kurang lebih selama 15 menit, angkat dan tiriskan.
  • Bakar sebentar hingga harum dan berubah warna.
  • Pepes oncom bakar siap dihidangkan.

3. Pepes Daging Cincang Pedas

Pepes Daging Cincang PedasIlustrasi Pepes Daging Cincang Pedas. (Foto: Instagram/@novitrihastuti)

Bahan:

  • 500 gram daging sapi cincang
  • 50 ml air
  • 5 lembar daun salam
  • 1 butir telur
  • Cabai rawit utuh (sesuai selera)
  • Daun pisang

Bumbu Halus:

  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdt lengkuas parut
  • 1 sdt garam (sesuai selera)
  • 1 sdt gula merah sisir (sesuai selera)
  • 1/2 sdt ketumbar sangrai

Cara Memasak:

  • Campurkan daging, air, telur, dan bumbu halus hingga rata.
  • Bagi adonan menjadi 5 bagian.
  • Bungkus setiap bagian adonan dengan daun pisang.
  • Tambahkan daun salam dan cabai rawit ke dalamnya sebelum dibungkus.
  • Kukus sampai matang kurang lebih selama 30 menit, angkat.
  • Pepes daging cincang siap disantap.

4. Pepes Tahu Kemangi Pedas

Pepes Tahu Kemangi PedasIlustrasi Pepes Tahu Kemangi Pedas. (Foto: Instagram/@ferastyindri)

Bahan:

  • 10 buah tahu kuning (Bandung)
  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 lembar daun salam utuh
  • 2 batang serai (iris tipis)
  • 1 butir telur ayam
  • 1 batang daun bawang (iris tipis)
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • Daun kemangi secukupnya (sesuai selera)
  • Cabai rawit utuh (sesuai selera)
  • Garam dan gula secukupnya
  • Daun pisang yang sudah dipanaskan agar lemas secukupnya

Cara Memasak:

  • Siapkan cobek, haluskan bawang merah dan bawang putih.
  • Masukan tahu dan haluskan kembali hingga tercampur rata dengan bawang merah dan bawang putih.
  • Masukan telur, daun bawang, serai, daun kemangi, gula, garam, dan merica bubuk, aduk hingga rata lalu uji rasa.
  • Siapkan beberapa lembar daun pisang.
  • Letakan satu atau dua buah cabai rawit di atasnya.
  • Bungkus dengan daun pisang seperti membuat lontong, lakukan hingga adonan habis,
  • Kukus selama 20-30 menit hingga matang, lalu angkat.
  • Pepes tahu kemangi pedas siap dinikmati.

5. Pepes Ikan Patin Kemangi Bumbu Kuning Bakar

Pepes Ikan Patin Kemangi Bumbu Kuning BakarIlustrasi Pepes Ikan Patin Kemangi Bumbu Kuning Bakar. (Foto: Instagram/@shedapurmama)

Bahan:

  • 1 ekor ikan patin (potong jadi 5-6 bagian)
  • 1/2 sdt garam
  • 2 sdm air jeruk nipis
  • 10 buah cabai rawit merah
  • 2 ikat daun kemangi (petik daunya)
  • Daun pisang

Bumbu Halus:

  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 cabai merah
  • 2 cm kunyit
  • 2 cm jahe
  • 4 butir kemiri
  • 1/2 sdt garam

Bumbu Iris:

  • 3 batang serai (iris tipis)
  • 3 lembar daun salam (potong jadi 2 bagian)
  • 2 buah cabai merah (iris serong tipis)
  • 3 buah cabai hijau (iris serong tipis)
  • 4 cm lengkuas (iris tipis)

Cara Memasak:

  • Lumuri ikan dengan garam dan air jeruk nipis, diamkan selama 15 menit.
  • Campur ikan dengan bumbu halus, aduk perlahan hingga rata. - Tambahkan bumbu iris, cabai rawit dan daun kemangi, aduk kembali hingga rata.
  • Ambil 1-2 lembar (secukupnya) daun pisang, taruh 3 potong ikan patin.
  • Tambahkan bumbu yang tertinggal, bungkus bentuk lontong, ikat dengan serat daun pisang atau disemat dengan tusuk sate.
  • Kukus ikan selama 30 menit, atau sampai ikan meresap ke dalam bumbu.
  • Bakar pepes ikan patin yang masih dibungkus daun pisang di atas bara api sampai daun kering.
  • Pepes ikan patin kemangi bumbu kuning bakar siap disantap selagi hangat. []

Baca juga:

Berita terkait
Resep Aneka Sambal Lezat Pelengkap Buka Puasa
Aneka sambal Nusantara bisa menjadi menu tambahan berbuka puasa yang dapat membuat nafsu makan bertambah.
Resep Mudah Bakwan Gurih Hidangan Berbuka Puasa
Bakwan menjadi menu favorit yang sangat lezat untuk berbuka puasa. Berikut resep mudah membuat bakwan gurih hidangan buka puasa.
Resep Olahan Tahu Cocok untuk Sahur dan Buka Puasa
Selama puasa, menyajikan makanan bergizi untuk keluarga sangat penting. Berikut resep olahan tahu cocok dihidangkan saat sahur dan buka puasa.
0
Anas Urbaningrum Bebas, Presidium Pimnas PPI Minta PPI Se-Indonesia Rapatkan Barisan
Melalui siaran press Presidium Pimnas PPI Ian Zulfikar menyampaikan rasa syukur kepada Anas Urbaningrum yang hendak bebas pada 11 April 2023.