Mauricio Pochettino Bantah Bakal ke AC Milan

Manajer Tottenham Hotspur Mauricio Pochettino membantah akan menangani AC Milan musim depan. Kabar itu hanya rumor belaka.
Manajer Tottenham Hotspur Mauricio Pochettino membantah dirinya akan menangani AC Milan musim ini. Dia menyatakan komitmennya pada Tottenham. (Foto: thenational.ae)

Jakarta - Manajer Tottenham Hotspur Mauricio Pochettino membantah bila dirinya akan menangani AC Milan musim depan. Menurut dia itu tak lebih dari rumor di media yang tak perlu ditanggapinya. 

Pochettino memang termasuk salah satu pelatih yang dibidik Milan. Selain dirinya, Rossoneri mengincar Antonio Conte dan Maurizio Sarri yang saat ini menangani Chelsea

Namun saat Pochettino dikonfirmasi terkait peluang dirinya menjadi pelatih Milan, dia langsung membantahnya. Manajer asal Argentina tegaskan dirinya tetap bersama Tottenham. 

"Milan? Saya hanya membacanya di media. Itu saja. Semua tahu bagaimana dunia (sepak bola) itu. Suara-suara seperti itu tidak akan mempengaruhi saya," kata Pochettino. 

"(Pelatih) lain mungkin meminjam bibir orang lain untuk menunjukkan bila dirinya mampu menjadi pelatih. Tetapi saya tidak tertarik dengan hal itu," ujar eks pemain dan pelatih Espanyol ini yang menyebut itu hanya sekadar bagian dari sepak bola dunia. 

"Itu hanya bagian dari sepak bola saja. Bila ada yang membahas ketertarikan dari klub lain, saya menganggapnya sebagai bentuk penghargaan terhadap diri ini," jawabnya. 

Menurut dia setelah memperbarui kontraknya di Tottenham, Pochettino tegaskan komitmennya pada klub tersebut. Dia memastikan bertahan meski banyak tawaran dari klub lain karena dia yakin Tottenham bisa meraih sukses musim ini. 

"Saya memutuskan bertahan di Tottenham karena saya yakin bisa melakukan apa yang sudah kami kerjakan musim ini. Jadi, saya tak pernah menanggapi rumor apa pun, apakah rumor dari klub Inggris maupun liga lain," ujar Pochettino yang juga diincar Manchester United untuk menggantikan Ole Gunnar Solskjaer. []

Baca juga:

Berita terkait
0
Kekurangan Pekerja di Bandara Australia Diperkirakan Samapi Tahun Depan
Kekurangan pekerja di bandara-bandara Australia mulai bulan Juli 2022 diperkirakan akan berlanjut sampai setahun ke depan