Lima Tempat Terbaik Nikmati Tropis di Kalimantan Timur

Kalimantan Timur menyimpan pesona alam menakjubkan. Nantinya, ibu kota negara akan pindah ke sini. Akankah pariwisata bisa menjadi denyut ekonomi?
Pulau Maratua, Kalimantan Timur. (foto: majalahbandara.com).

Jakarta - Hampir setiap Provinsi di Indonesia memiliki potensi wisata unggul. Keindahan Zamrud Khatulistiwa memang tiada duanya. Pantai, air terjun, danau, hingga pegunungan dengan hutan rimbanya tersedia semua di Tanah Air dan teramat penting untuk menyelami eksotisme pariwisata di Kalimantan Timur, yang mungkin saja belum tentu semua orang pernah menyambanginya.

Mencolek Menteri Pariwisata Arief Yahya yang menjanjikan Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) bakal memiliki Kawasan Khusus Pariwisata (KKP) pada tahun 2019 ini. 

Menurut Arief, tim teknis dari Kementerian Pariwisata (Kemenpar) sudah datang ke Kaltim untuk memproses pembentukan KEK Pariwisata. 

"Tim kami sudah melakukan pertemuan-pertemuan, dan salah satu destinasi wisata utama di Kaltim yang akan diusulkan menjadi KEK," kata Arief di acara Millenials Gathering yang berlangsung di Swissbell Hotel Samarinda, Sabtu, 30 Maret 2019. 

"Tadi juga saya sudah bilang Pak Wagub (Hadi Mulyadi), kalau mau tidak tidur bersama saya, insyallah tahun ini Kaltim punya KEK," kata Menpar Arief dilansir Antara.

Berikut Tagar rangkum lima destinasi wisata yang wajib disinggahi wisatawan saat berpelisir ke Kalimantan Timur.

1. Karst Sangkulirang Mangkalihat

Karst Sangkulirang Mangkalihat Kalimantan TimurKarst Sangkulirang Mangkalihat. (Foto: change.org)

Karst Sangkulirang Mangkalihat yang berada di Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur, kini sudah masuk lima besar nominasi peninggalan warisan alam dan cagar budaya dunia yang ditetapkan UNESCO.

Peninggalan yang masih bisa ditemukan di karst tersebut, antara lain peninggalan purbakala seperti goa, telapak tangan, tulang-tulang, dan gigi makhluk purbakala. Namun, saat ini ada juga benda peninggalan yang sudah diamankan di Museum Kutai Timur.

Hasil ekspedisi biologi pada 2004 oleh The Nature Conservancy dan LIPI telah mengidentifikasi 120 jenis burung, 200 jenis serangga, satu jenis kecoa raksasa, 400 jenis flora, dan 50 jenis ikan di kawasan itu.

2. Pulau Sangalaki

Pulau SangalakiDiving bersama ikan pari di Pulau Sangalaki (foto: whitemanta.com).

Pulau Sangalaki adalah andalan wisata bahari di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur (Kaltim). Bagi para peminat olah raga selam, Sangalaki merupakan salah satu pulau yang menjadi impian untuk melakukan penyelaman di Berau.

Bukan hanya pemandangan di bawah laut saja dapat dinikmati, tapi juga pemandangan alam sekitarnya dengan hamparan pasir putih pinggir pantai. 

Bila mengelilingi Pulau Sangalaki hanya butuh waktu 30 menit dapat menyaksikan berbagai satwa liar diantaranya ketam kelapa, biawak, elang bondol, burung gosong Filipina, kuntul karang dan burung laut lainnya. Pemandangan saat penyu naik ke daratan untuk bertelur pun menjadi pemandangan yang ditunggu para wisatawan.

Pulau Sangalaki yang berstatus Taman Wisata Alam Laut yang memiliki luas hanya sekitar 280 hektare yang sekeliling pulau ditumbuhi banyak tanaman mangrove.

3. Pulau Kakaban

Pulau Kakaban kalimantan TimurPulau Kakaban (Foto: www.dronestagr.am)

Pulau Kakaban demikian nama pulau yang termasuk dalam destinasi pariwisata di Indonesia yang terletak di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Daya tarik di Pulau Kakaban adalah Danau Kakaban yang di dalamnya hidup jenis ubur-ubur yang tidak mengeluarkan sengatnya bila kita memegangnya.

Ribuan ubur-ubur berwarna putih, kuning,coklat dan hijau itu meliuk-liuk bagaikan menari dan mengajak pengunjung di sekitar danau yang melihat untuk terjun ke danau. Ubur-ubur tersebut dapat terlihat dipermukaan air jika kita berada di tepi danau dan membuat penasaran yang melihatnya untuk memegang.

Bila melakukan snorkeling di Danau Kakaban kita seakan-akan ingin menikmati dan memegang semua ubur-ubur yang ada di sekitar kita. Ubur-ubur yang bergerak dan bergoyang seakan mengajak untuk menari.

4. Pulau Maratua

Pulau MaratuaPulau Maratua, Kalimantan Timur. (foto: majalahbandara.com).

Salah satu pulau terluar Indonesia, yang terletak di Kabupaten Berau itu memang nyaris tidak pernah disebut. Pulau ini dihuni ribuan warga Suku Bajo.

Pulau berbentuk huruf `U` itu, disebut-sebut menjadi taman impian turis asing dan penyelam, sebab gugusan pulau-pulau kecil di Pulau Maratua, menyimpan berbagai potensi wisata bahari, termasuk keindahan biota laut.

Keindahan panorama bawah laut di Pulau Maratua yang juga sebagai tempat bertelurnya penyu hijau dan menjadi habitat ikan pari menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. 

Bahkan, banyak wisatawan yang datang hanya untuk melakukan penyelaman, sekedar melihat keragaman terumbu karang tertinggi ketiga di dunia setelah Raja Ampat dan Salamon.

5. Danau Cermin

Danau CerminDanau Cermin, Kalimantan Timur (foto: liburmulu.com).

Danau atau Labuan Cermin ini terletak di Kecamatan Biduk-Biduk, Kabupaten Berau, Provinsi Kalimantan Timur.

Sepanjang perjalanan menuju Danau Cermin, pengunjung akan disuguhkan dengan lebat dan rimbunnya hutan tropis khas tanah Borneo. Mengingat, Kalimantan masih diagungkan sebagai paru-parunya Indonesia karena kelebatan hutan tropisnya.

Danau Cermin dikelilingi hutan rimba yang lebat. Jadi, keadaan udara di sini masih sangat bersih dan bebas dari polusi apapun.

Salah satu keindahan serta keajaiban yang ada di Danau Cermin ini adalah airnya yang mempunyai dua rasa yakni air tawar dan air asin. []

Baca juga: Ibu Kota Pindah Kalimantan Timur Solusi Jakarta Macet

Berita terkait
Keuntungan Pertahanan Ibu Kota di Kalimantan Timur
Kalimantan Timur yang ditunjuk sebagai ibu kota negara dapat memudahkan pengendalian sistem pertahanan dan keamanan Indonesia.
Presiden Jokowi: Ibu Kota Baru di Kalimantan Timur
Presiden Jokowi umumkan lokasi ibu kota baru di Provinsi Kalimantan Timur: di Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Kutai Kartanegara.
Mengenal Sungai Utama Kalimantan Timur, Sungai Mahakam
Bila Kalimantan Timur ditetapkan sebagai ibu kota, banyak potensi keunikan di wilayah tersebut. Salah satunya Sungai Mahakam.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.