Lima Sekjen Ini ke KPU dengan Pakaian Warna-warni, Cerminkan Kebinekaan Indonesia

Lima Sekjen Koalisi Indonesia Kerja, pendukung Jokowi-Ma'ruf, datang ke KPU dengan pakaian warna-warni, usung semangat kebinekaan.
Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Hasto Kristiyanto tiba di Komisi Pemilihan Umum (KPU) jelang pengambilan nomor urut Pilpres 2019, Jumat (21/9/2018). (Foto: Tagar/Gemilang Isromi Nuari)

Jakarta, (Tagar 21/9/2018) - Lima Sekretaris Jenderal (Sekjen) Koalisi Indonesia Kerja tiba di Komisi Pemilihan Umum (KPU), tampil kompak dengan warna pakaian partai masing-masing dengan kopiah. Mereka sengaja melakukan itu dengan semangat menampilkan kebinekaan di Indonesia. Mereka datang sebelum waktu pengambilan nomor urut pilpres yang rencananya pukul 20.00 Wib.

"Pakaian warna partai masing-masing (menunjukkan) kepribadian Indonesia, peci Indonesia, menampilkan kreativitas kebudayaan kita dan kemudian kebinekaan Indonesia. Semua berlandaskan semangat gotong royong dan Pancasila," tutur Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto di KPU, Jakarta Pusat, Jumat (21/9).

Mereka datang dengan tujuan utama membantu persiapan Joko Widodo-Ma’ruf Amin yang akan mendatangi KPU.

"Jadi kami seluruh Sekjen datang ke KPU terlebih dahulu, seluruh parpol Koalisi Indonesia kompak dalam satu barisan. Kami datang ke KPU untuk mempersiapkan jika diperlukan membantu kelancaran tugas dari KPU," terangnya.

Sebagai Wakil Tim Kampanye Nasional, Hasto pun tak mempermasalahkan perihal nomor urut untuk Jokowi-Ma'ruf. Sebab, menurutnya yang paling penting setelah pembagian nomor urut, dua pasangan capres dan cawapres dapat beradu gagasan dalam kampanye Pilpres 2019.

"Berapa pun nomornya, kita melihat yang penting momentum nomor urut. Kita memasuki dua tahapan untuk menampilkan dua gagasan yang terbaik dari Jokowi dan Ma'ruf didukung seluruh tim kampanye sehingga kita melihat peningkatan kualitas demokrasi benar-benar dapat ditunjukkan," jelas Hasto.

Hasto datang bersama Sekjen Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arsul Sani, Sejken PKB Abdul Karding, Sekjen Partai Nasdem Johnny G Plate, dan Sekjen PSI Raja Juli Antoni.

Ia menjelaskan Jokowi-Ma'ruf mengawali seluruh prosesi pada hari ini dari Tugu Proklamasi. Ia juga menjelaskan komitmen kepemimpinan untuk Indonesia ke depan.

"Di sana dilakukan doa bersama, dari Tugu Proklamasi komitmen bahwa kepemimpinan Jokowi-Ma'ruf membawa nilai-nilai kebangsaan, cita-cita Indonesia Raya kemudian bersama-sama datang ke KPU ini," tutup Hasto. []

Berita terkait