Komisi VIII DPR Dukung Kemensos Percepatan Perbaikan Data DTKS

Komisi VIII DPR RI, mendukung upaya percepatan dan perbaikan data yang dilakukan oleh Kementerian Sosial RI.
Rapat kerja Komisi VIII DPR RI dengan Menteri Sosial (Mensos). (Foto:Tagar/kemensos)

Jakarta – Komisi VIII DPR RI, mendukung upaya percepatan dan perbaikan data yang dilakukan oleh Kementerian Sosial RI. Hal ini, terungkap dalam Rapat kerja Komisi VIII DPR RI dengan Menteri Sosial (Mensos) dengan agenda Pembahasan Data Kemiskinan Terbaru Kemensos RI dengan kesimpulkan sebagai berikut.

Pertama, Komisi VIII DPR RI bisa memahami bahwa penjelasan Mensos mengenai data penerima manfaat yang termasuk Data Terpadu Kesejahteran Sosial (DTKS) karena bertujuan agar tidak ada lagi bantuan yang tumpang tindih.

Kedua, Komisi VIII DPR RI mendukung Mensos dalam merapikan dan memastikan bahwa DTKS yang baru banar-benar valid dan menjadi rujukan bagi semua penyaluran program bansos agar tepat sasaran.

Komisi VIII DPRRapat kerja Komisi VIII DPR RI dengan Menteri Sosial (Mensos). (Foto:Tagar/kemensos)

Ketiga, Komdisi VIII DPR RI meminta Mensos untuk selalu menginformasikan dan mengkoordinasikan mengenai perkembangan verifikasi dan validasi DTKS yang baru kepada Komisi VIII DPR RI.

Keempat, Komisi VIII DPR RI meminta Mensos untuk menyususn peraturan dan pedoman tentang mekanisme verifikasi dan validasi data dari masyarakat.

Rapat kerja dihadiri oleh pimpinan Komisi VIII DPR H Yandri Susanto dan Mensos Tri Rismaharini Masa Persidangan V Tahun Sidang 2020-2021, di Wisma Sekretariat DPR RI, Cisarua, Bogor, Senin, 7 Juni 2021 malam. []

Berita terkait
Permintaan Risma Kepada ASN Kemensos di Hari Lahir Pancasila
Mensos minta semua teman-teman di lingkungan Kemensos menegakkan integritas. Bayangkan bila kita salah mengetik angka bisa merugikan negara.
Kemensos Berhasil Evakuasi 4 ODGJ dalam Pasungan di Cianjur
Biro Hubungan Masyarakat Kementerian Sosial RI menyampaikan Kemensos berhasil melakukan evakuasi untuk empat ODGJ dan dirujuk ke rumah sakit.
Kemensos dan Dinsos Bersinergi Lancarkan Hari Lanjut Usia Nasional
Kementerian Sosial dan Dinas Sosial terus berupaya memastikan hak-hak para lansia terpenuhi, termasuk melayani dan menyiapkan ruang untuk mereka.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.