Koleksi Mobil Imam Nahrawi, Paling Murah Rp 100 Juta

Kader Partai Kebangkitan Bangsa itu memiliki total harta kekayaan hingga Rp 22,6 miliar.
Menpora Imam Nahrawi.(Foto:Ist)

Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi secara resmi telah ditetapkan sebagai tersangka kasus suap dana hibah Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). 

Kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu memiliki total harta kekayaan hingga Rp 22,6 miliar.

Berdasarkan data Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dia laporkan pada 31 Maret 2018, kekayaan Imam sebagai Menpora senilai Rp 22.640.556.093 pada 2017 

Adapun rinciannya, Imam memiliki harta berupa tanah dan bangunan senilai Rp 14.099.635.000 yang tersebar di Sidoarjo, Jakarta Selatan, Bangkalan, Surabaya, dan Malang.

Selanjutnya, Imam juga memiliki harta berupa empat kendaraan roda empat dengan total Rp 1.700.000.000, meliputi Hyundai Minibus, Mitsubishi Pajero, Toyota Kijang Innova, dan Toyota Alphard.

Imam juga tercatat memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp 4.634.500.000, surat berharga senilai Rp 463.765.853, serta kas dan setara kas Rp 1.742.655.240.

Berikut empat mobil koleksi Imam Nahrawi.

Hyundai H-1

Hyundai H1Hyundai H1. (Foto: hyundaimobil)

Mobil tipe Multi Purpose Vehicle (MPV) asal Korea Selatan ini diduga sebagai kendaraan yang dicantumkan oleh Imam Nahrawi. Walaupun, dalam daftar kekayaan yang dirilis, KPK tidak secara detail menempatkan nama model kendaraan pertama di deretan alat transportasi milik Imam tersebut.

Dugaan muncul berdasar taksiran harga mobil yang dilaporkan oleh Imam, yakni Hyundai keluaran 2010 dengan kisaran Rp 300 juta. Model Hyundai H-1 sendiri memasuki generasi keduanya sejak 2007, dengan tiga varian yakni GLS, Elegance, dan XG.

Mobil ini memiliki pilihan mesin bensin Theta II I4 MPi berkapasitas 2.4 L dan CRDI VGT I4 diesel berkapasitas 2.5 L. Untuk mesin bensin kekuatannya mencapai 168 Hp dengan torsi mencapai 392 Nm, yang tersalur melalui transmisi manual lima percepatan maupun otomatis lima percepatan.

Mitsubishi Pajero

Mitsubishi PajeroMitsubishi Pajero. (Foto: Mitsubishi Motor)

Mobil kedua yang ada dalam daftar kendaraan roda empat milik Imam Nahrawi bertipe Sport Utility Vehicle (SUV). Imam menaksir harga Mitsubishi Pajero tahun 2011 miliknya dengan kisaran Rp 750 juta dalam laporan kekayaannya.

Mobil ini memiliki lima pilihan mesin bensin maupun diesel, dengan yang terkuat adalah tipe 6B31 berkapasitas 3.0 L. Mesin itu sanggup mengeluarkan tenaga maksimal sebesar 217 Hp dengan torsi puncak sebesar 276 Nm yang tersalur melalui pilihan transmisi manual lima percepatan atau otomatis empat percepatan.

Toyota Kijang Innova

Kijang InnovaKijang Innova. (Foto: Wikipedia)

Imam juga mendaftarkan MPV sejuta umat ini sebagai salah satu kendaraan yang dimilikinya. Imam menuliskan nilai Toyota Innova tahun pembuatan 2005 miliknya dengan perkiraan harga Rp 100 juta, alias termurah dibandingkan kendaraan pribadinya.

Mesin yang digunakan pada model penerus generasi Toyota Kijang itu bertipe 1TR-FE DOHC I4 berkapasitas 2.0 L dengan tenaga maksimal 136 Hp serta torsi maksimal 182 Nm. Tersedia pilihan transmisi manual lima percepatan dan otomatis empat percepatan sebagai penyalur tenaganya.

Toyota Alphard

Toyota AlphardToyota Alphard. (Foto: Wikipedia)

Model terakhir dalam daftar mobil Imam Nahrawi adalah Toyota Alphard keluaran 2009 dengan taksiran harga mencapai Rp 550 juta. Kendaraan ini terlihat sering digunakan oleh Imaam dalam kesehariannya.

MPV premium tersebut memiliki dua pilihan mesin untuk edisi keluaran 2008-2015. Yakni, tipe 2AZ-FE I4 berkapasitas 2.4 L dengan kekuatan maksimal sebesar 168 Hp. Kemudian, mesin bertipe 2GR-FE V6 berkapasitas 3.5 L dengan potensi tenaga sebesar 276 Hp.

Kendaraan yang mampu mengangkut hingga enam orang penumpang tersebut memiliki pilihan penggerak roda depan atau semua roda (4WD). 

Sementara opsi transmisi otomatis CVT tujuh percepatan atau enam percepatan digunakan untuk menyalurkan tenaga penggerak mobil tersebut. []

Berita terkait
Lima Prestasi Imam Nahrawi Kala Menjadi Menpora
Di akhir masa jabatannya, Menpora Imam Nahrawi ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan suap KONI. Padahal, sempat menorehkan sejumlah prestasi.
Imam Nahrawi Akan Ikuti Proses Hukum Sebagai Tersangka
Setelah ditetapkan KPK sebagai tersangka kasus dugaan suap, Menpora RI, Imam Nahrawi, mengatakan akan patuhi proses hukum
Jadi Tersangka Korupsi, Ini Total Kekayaan Imam Nahrawi
Ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi, Menpora Imam Nahrawi memiliki jumlah kekayaan dengan nilai total puluhan milliar rupiah.
0
Ini Alasan Mengapa Pemekaran Provinsi Papua Harus Dilakukan
Mantan Kapolri ini menyebut pemekaran wilayah sebenarnya bukan hal baru di Indonesia.