Kenali Dampak Makan Frozen Food Setiap Hari

Meskipun frozen food memiliki kandungan gizi yang sama dengan makanan segar, tidak berarti Anda bisa mengonsumsinya setiap hari. Berikut dampaknya.
Ilustrasi - Frozen Food. (Foto: Tagar/Dok Food)

Jakarta - Seiring berkembangnya teknologi banyak di antara kita yang sering mengawetkan makanan dengan cara frozen food atau makanan beku yang dapat disimpan di lemari pendingin. 

Berdasarkan Hallosehat,Esther Ellis, MS, RDN, LDN, seorang ahli gizi perawatan paliatif di AS, menyebutkan bahwa proses pembekuan tidak menjadikan suatu makanan menyehatkan atau tidak. Hal ini sepenuhnya tergantung pada kandungan gizi bahan makanan itu sendiri.

Secara umum, proses pembekuan tidak mempengaruhi jumlah kalori total, karbohidrat, protein, serta lemak dalam bahan makanan Anda. Namun, tekstur dan rasa makanan beku mungkin tidak sebaik makanan segar karena kandungan airnya berkurang.

Meskipun frozen food memiliki kandungan gizi yang sama dengan makanan segar, tidak berarti Anda bisa mengonsumsinya setiap hari. Pasalnya, kebanyakan frozen food yang Anda temukan di pasar swalayan merupakan makanan yang sudah diolah. Berikut sejumlah dampak negatif dari makan frozen food.


1. Meningkatkan risiko penyakit jantung

Salah satu dampak makan frozen food yang paling umum ialah bertambahnya asupan lemak jenuh dan lemak trans. Dalam jangka panjang, hal ini dapat menyebabkan penyakit kardiovaskular seperti stroke, penyakit jantung, dan gagal jantung.


2. Meningkatkan risiko hipertensi

Makanan olahan kemasan biasanya tinggi natrium, begitu pun dengan yang dibekukan. Contohnya sepotong lasagna beku bisa mengandung 900 miligram natrium. Asupan natrium lebih dari 2.300 mg per hari merupakan penyebab utama hipertensi.


3. Mengandung banyak zat aditif

Makanan kemasan biasanya juga mengandung banyak zat aditif, seperti pengawet makanan, penguat rasa, dan pemanis buatan. Konsumsi zat aditif yang berlebihan bisa meningkatkan risiko penyakit degeneratif pada kemudian hari.


4. Menyebabkan kelebihan berat badan

Selain tinggi lemak, makanan olahan yang dibekukan juga mengandung banyak kalori. Makanan olahan beku juga tidak memberikan rasa kenyang seperti makanan segar. Akibatnya, Anda jadi sering merasa lapar dan cenderung makan berlebihan. []

Berita terkait
7 Manfaat Buah Mangga Bagi Kesehatan yang Mengejutkan
Tak hanya menyegarkan, dengan berbagai kandungan nutrisinya, buah mangga bisa memberikan sejumlah manfaat. Berikut ulasannya.
Manfaat Labu Kuning untuk untuk Kesehatan
Labu kuning adalah buah asli Amerika Utara, hampir semua bagian labu kuning bisa dimanfaatkan. Berikut manfaat labu kuning untuk kesehatan.
5 Manfaat Buah Manggis untuk Kesehatan
Buah manggis merupakan buah yang dapat dimanfaatkan bagi dunia kesehatan maupun dunia kecantikan, mulai dari daging hingga kulitnya bermanfaat.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.