Kematian Ibu Hamil di Lebanon Naik Tiga Kali Lipat

UNICEF katakan bahwa jumlah perempuan di Lebanon yang meninggal karena komplikasi kehamilan naik hampir tiga kali
Seorang ibu hamil sedang menunggu giliran konsultasi gratis di Beirut, Lebanon, 18 September 2020 (Foto: voaindonesia.com/Anwar Amro/AFP)

TAGAR.id, Beirut, Lebanon – Dana Anak-anak Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNICEF) mengatakan pada Rabu, 20 April 2022, bahwa jumlah perempuan di Lebanon yang meninggal karena komplikasi kehamilan naik hampir tiga kali lipat karena krisis ekonomi yang sudah berlangsung tiga tahun mendorong banyak dokter dan bidan meninggalkan negara itu

Krisis itu juga berimbas pada anak-anak, terutama di kalangan pengungsi Suriah yang telah lari menyeberangi perbatasan ke Lebanon.

UNICEF (United Nations Children's Fund) mengatakan, per Oktober 2021, sepertiga anak-anak tidak bisa mengakses layanan kesehatan. Dan jumlah anak-anak yang meninggal dalam empat minggu pertama setelah lahir "naik dramatis di antara para pengungsi di empat provinsi yang ditinjau, dari 65 kematian neonatal pada kuartal pertama tahun 2020 menjadi 137 pada kuartal ketiga."

Menurut perkiraan resmi, Lebanon menampung 1,5 juta pengungsi Suriah yang jumlahnya mencapai seperempat dari seluruh populasi.

"Sering kali, orang tua dan keluarga yang sedih, tidak mampu mengakses layanan kesehatan mendasar bagi anak-anak mereka" karena banyak tenaga kesehatan yang berdedikasi kesulitan menjalankan operasi selama krisis," kata Ettie Higgins, perwakilan UNICEF Lebanon.

UNICEF mengatakan sekitar 40% dari jumlah dokter, termasuk mereka yang secara khusus bekerja dengan anak-anak dan perempuan, telah meninggalkan negara itu dan begitu pula sekitar 30% bidan. Keadaan itu menyebabkan memburuknya kualitas pelayanan di negara yang pernah dianggap menjadi pusat pelayanan kesehatan regional (vm/ft)/voaindonesia.com. []

Lonjakan Angka Kematian Ibu di Amerika Terburuk di Negara Maju

Perempuan Hamil Berisiko Tinggi Sakit Kritis Akibat Covid-19

Pengaruh Virus Corona Terhadap Wanita Hamil

Desakan Vaksinasi Covid-19 Bagi Perempuan Terkait dengan Kehamilan

Berita terkait
Ibu Hamil Dilarang Main Kucing, Mitos atu Fakta?
Bila ibu mengalami gejala yang mencurigakan selama kehamilan, sebaiknya periksakan diri ke dokter.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.