Kapolda Sumut Siapkan Pengamanan Aksi Massa Capres

Kapolda Sumut Irjen Pol Agus Andrianto meninjau kesiapan personel pengamanan di kantor KPU Sumut.
Wakapolda Sumut, Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto beserta PJU Polda Sumut terlihat di kantor KPU Sumut Jalan Perintis Kemerdekaan Nomor 35, Kota Medan (Foto: Tagar/Reza Pahlevi)

Medan - Kapolda Sumut Irjen Pol Agus Andrianto, Wakapolda Sumut Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto dan Pejabat Utama Polda Sumut meninjau kesiapan personel pengamanan di Kantor KPU Sumut, Jalan Perintis Kemerdekaan, Nomor 35, Kota Medan, Jumat 10 Mei 2019 sekitar pukul 10.00 WIB.

Di sana Kapolda dan rombongan mengecek situasi, di mana KPU Sumut masih melakukan rekapitulasi penghitungan suara tingkat provinsi. Dilakukan pula pemeriksaan kesiapan personel Polri, berikut akan adanya aksi damai dari massa dua kubu pasangan calon presiden dan calon wakil presiden.

Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Tatan Dirsan Atmaja ketika diwawancarai wartawan membenarkan kedatangan Kapolda Sumut guna mengecek personel, terkait pengamanan aksi damai di kantor KPU Sumut dari massa capres dan cawapres. 

"Bapak Kapolda Sumut menyambangi kantor KPU Sumut karena masih tahapan perhitungan pleno di tingkat provinsi. Selain itu mengecek kesiapan personel melakukan pengamanan dengan adanya aksi damai massa dari Cepres 01 dan 02 yang diinformasikan akan datang ke KPU. Personel dilibatkan dari Polda Sumut dan Polrestabes Medan," ujar Kombes Pol Tatan.

Menurut Tatan, setiap elemen massa ataupun individu itu berhak menyampaikan pendapat, asalkan tidak melakukan hal-hal yang melanggar hukum.

"Orang yang menyampaikan aspirasi harus diterima dan didengarkan. Dalam aksi damai kita harapkan tidak melakukan pelanggaran hukum. Kepolisian juga ada SOP dalam bertugas," ujarnya. []

Baca juga:

Berita terkait
0
David Beckham Refleksikan Perjalanannya Jadi Pahlawan untuk Inggris
David Beckham juga punya tips untuk pesepakbola muda, mengajak mereka untuk menikmati momen sebelum berlalu