Kampanye Pilkada 2020, 25 ASN di Sumbar Langgar Netralitas

Sebanyak 25 orang ASN di Sumatera Barat melakukan pelanggaran netralitas selama masa kampanye Pilkada 2020.
Ilustrasi ASN. (Foto: Tagar/Regita Putri)

Padang - Sebanyak 25 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) di Sumatera Barat (Sumbar) diduga melanggar netralitas selama masa kampanye Pilkada 2020. Para pegawai itu juga telah diproses Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sumbar.

Pada tahapan kampanye ini, sudah 25 orang ASN yang melanggar netralitas.

Hal itu dibenarkan Ketua Bawaslu Sumbar, Surya Efitrimen. Menurutnya, Bawaslu telah menindaklanjuti pelanggaran dugaan netralitas ASN dan telah memberikan hasil rekomendasi ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

"Sudah diteruskan ke KASN. Pada tahapan kampanye ini, sudah 25 orang ASN yang melanggar netralitas," katanya kepada wartawan, Sabtu, 24 Oktober 2020.

Pelanggaran 25 ASN itu tercatat sejak 26 September 2020 atau saat pertama kampanye Pilkada 2020 dimulai. Jika digabungkan sejak gelaran Pilkada dimulai, maka jumlah ASN yang melanggar netralitas mencapai 50 orang.

Bermacan pelanggaran yang dilakukan ASN. Ada yang melakukan pendekatan ke partai politik, mendeklarasikan diri sebagai kepala daerah dengan spanduk, menghadiri deklarasi calon hingga memberikan bentuk dukungan pada media sosial maupun media massa.

Bawaslu mengimbau agar ASN tidak masuk ke ranah aktivitas politik praktis. Hal itu jelas melanggar netralitas ASN sesuai dengan UU Nomor 5 tahun 2014 tentang ASN. Selain ASN, ia juga mengingatkan hal yang sama kepada TNI dan Polri agar berlaku netral selama Pilkada. []


Berita terkait
Bawaslu Sumbar Bubarkan 51 Kampanye Calon Kepala Daerah
Selama masa kampanye Pilkada 2020, Bawaslu Sumatera Barat telah membubarkan 51 kali kegiatan calon kepala daerah.
12.428 Warga Sumbar Positif Corona, 230 Orang Meninggal
Angka positif corona di Sumatera Barat mencapai 12.428 kasus. Sebanyak 230 orang dinyatakan meninggal dunia.
Operasi Zebra 2020, Polda Sumbar Sasar Motor Knalpot Racing
Polda Sumatera Barat bakal kembali menggelar operasi zebra 2020. Sasaran utamanya adalah sepeda motor dengan knalpot racing.
0
David Beckham Refleksikan Perjalanannya Jadi Pahlawan untuk Inggris
David Beckham juga punya tips untuk pesepakbola muda, mengajak mereka untuk menikmati momen sebelum berlalu